Huawei Band 6, Produk IoT Berlayar Besar, Bisa Pantau Detak jantung dan Menstruasi
Huawei kembali merilis produk Internet of Things terbaru untuk menunjang kesehatan yang cocok digunakan saat masa pandemi Covid-19.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pabrikan teknologi asal China Huawei kembali merilis produk Internet of Things terbaru untuk menunjang kesehatan yang cocok digunakan saat masa pandemi Covid-19.
Huawei Band 6 akhirnya meluncur di Indonesia dengan menawarkan sejumlah fitur skring tubuh menyeluruh. Beberapa keunggulan gelang pintar itu menjadi daya tarik konsumen karena sifatnya yang mudah digunakan dan multikoneksi.
Baca juga: Saat Xiaomi, Apple dan Huawei Tertarik Bikin Mobil Listrik, Ingin Saingi Tesla?
Baca juga: Mobil Pertama Huawei Akan Meluncur April Mendatang
Huawei Indonesia meluncurkan perangkat gelang terbarunya secara global pada awal April. Kemudian tak butuh lama bagi penerus Huawei Band 4 ini untuk meneruskan suksesornya di Indonesia, Jumat (16 /4/2021).
Apa saja fitur unggulan di Huawei Band 6 yang diklaim memiliki layar besar dan mempunyai hampir 100 mode latihan ini. Berikut fitur lengkapnya:
1. Layar Lebih Besar
Huawei Band 6 hadir dengan tampilan layar yang lebih besar dari pendahulunya. Gelang pintar ini memiliki rasio sebesar 1,47 inch, sementara Huawei Band 4 punya layar 0,96 inch.
Peningkatan layar Huawei Band 6 meningkat sebesar 148 Persen. Tak hanya itu, untuk rasio screen body pada Huawei Band 6 mencapai 64 Persen, itu artinya perangkat wearable ini mampu memantau lebih dari setengah kondisi dalam tubuh.
Dengan begitu informasi mengenai kondisi tubuh pengguna akan ditampilkan lebih banyak meningkatkan pengalaman menggunakan gelang pintar.
Sementara untuk panel layarnya sudah menggunakan OLED dengan resolusi 368 x 194 pixel. Huawei menambahkan banyak watch face yang memungkinkan tampilan disiplin bisa berganti tiap hari.
2. Mudah Digunakan
Bukan IoT namanya bila tidak mudah digunakan. Perangkat Huawei Band 6 memiliki bobot sebesar 18 gram sehingga nyaman digunakan meski saat tidur sekalipun. Selain itu penggunaannya sangat gampang.
Responibilitasnya juga sangat peka. Ketika menggeser ke kiri atau kanan untuk mengakses layar utama bisa berganti cepat. Untuk usap ke atas atau ke bawah juga menampilkan layar pengaturan cepat dan
pengingat pesan yang bisa terkoneksi dengan ponsel.
Terdapat tombol samping yang simpel untuk menampilkan daftar fungsi, dan tekan dan tahan tombol untuk mematikan telepon.
3. Penunjang Kesehatan
Huawei Band 6 memiliki beragam fitur sebagai penunjang kesehatan saat berolahraga.
Perangkat ini memiliki dukungan 96 mode latihan, termasuk berlari, berjalan, bersepeda, berenang, hiking, sepak bola, basket, dan masih banyak lagi. Selain itu ketahanan perangkat terhadap air mencapai 5ATM membuat gelang pintar ini bisa diajak ke aktivitas dalam air.
Pengguna gelang pintar ini bisa melihat data latihan secara real time dan akurat. Huawei Band 6 secara independen dapat merekam data latihan yang berbeda, seperti jarak lari, waktu, kecepatan, trek, kalori yang terbakar, dan lain-lain.
Usai pengguna melakukan workout atau latihan fisik, selanjutnya dapat melihat detail data latihan di band atau ponsel, baik Android maupun iOS.
4. Pemantauan detak jantung dan menstruasi
Huawei Band 6 juga memiliki fitur pemantau kondisi kesehatan yang cocok bagi pria dan wanita.
Perangkat ini memiliki teknologi TruSeen 4.0 yang berfungsi sebagai pemantauan detak jantung 24/7 dan akan memberi peringatan jika terjadi ketidaknormalan. Fitur lain yang tersedia meliputi TruSleep 2.0 untuk pelacakan tidur dan SpO2 untuk melacak kadar oksigen dalam darah, Trurelax untuk memonitor stres dan pelacakan siklus menstruasi.
5. Baterai
Huawei Band 6 tahan hingga 2 minggu pemakaian saat baterai terisi penuh. Selain itu diberikan pengisian cepat atau fast charging yang membutuhkan waktu hanya 5 menit agar bisa digunakan untuk dua hari.
Gelang pintar Huawei hadir dalam pilihan warna Amber Sunrise, Forest Green, Sakura Pink dan Graphite Black. Peminat bisa memesannya secara pre order mulai 16-21 April 2021 di Shopee, Blibli, Lazada dan JD.id.
Harga Huawei Band 6 dibanderol dengan harga Rp 699.000. Namun, Huawei Indonesia memberikan harga spesial selama pre-order menjadi Rp 499.000.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.