530 Ribu Pelaku Usaha Berjualan Menggunakan TokoTalk
TokoTalk Hadirkan program Rezeki (THR) untuk modal bisnis berlangsung mulai 5 April - 3 Mei 2021
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bulan Ramadan biasanya menjadi berkah tensendiri bagi sejumlah pelaku usaha, baik pengusaha kuliner, fashion hingga moda transportasi.
Akan tetapi, imbas dari pandemi Covid 19, ruang gerak masyarakat menjadi lebih terbatas dengan adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Berskala Mikro di sejumlah wilayah di Indonesia.
Kebijakan untuk menekan laju penularan virus Covid 19 ini berdampak pada meredupnya sejumlah sektor ekonomi dengan adanya sejumlah pembatasan, baik itu berupa pengetatan mobilitas masyarakat maupun pengurangan jam operasional tempat usaha.
Hal ini berdampak pada menurunnya omzet sejumlah pelaku usaha terlebih di level usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Baca juga: Armand Maulana Dukung Anak Jadi Musisi, Kalau Sukses Bisa Pebisnis
Sebagian UMKM terpaksa gulung tikar akibat tidak mampu menanggung beban biaya produksi maupun operasional perusahaan, sebagian lainnya para pebisnis lokal maupun pelaku UMKM lebih memilih beralih berbisnis secara daring atau online.
Evan Januli Head of Marketing PT Codebrick Indonesia melihat bahwa pandemi Covid 19 di lain sisi menjadi pemicu lahirnya banyak bisnis online baru di Indonesia.
Melihat kondisi ini, TokoTalk ingin membantu para pebisnis lokal maupun pelaku UMKM untuk bisa mengembangkan bisnisnya dengan teknologi digital.
Melalui TokoTalk, para pebisnis lokal maupun pelaku UMKM bisa mengembangkan usahanya dengan membuat website toko online secara gratis.
Selain itu, dengan sejumlah fitur yang disediakan para pelaku usaha dapat memperluas pasar penjualan produk mereka.
"Saat ini lebih dari 530.000 pelaku usaha yang berjualan menggunakan TokoTalk," kata Evan dalam keterangannya, Rabu (21/4/2021).
Evan optimistis jumlah ini akan terus bertambah seiring minat pelaku usaha yang berbondong-bondong beralih ke digital platform.
"Kami yakin bahwa jumlah tersebut akan terus bertambah karena adanya teknologi digital saat ini, pelaku usaha bisa lebih leluasa mempromosikan produknya, dan TokoTalk hadir untuk membantu mereka menjangkau lebih banyak konsumen dengan fitur-fitur lengkap yang tersedia dalam dasbor kami," pungkas Evan.
THR untuk Modal Bisnis
TokoTalk juga menyampaikan, sejak 5 April - 3 Mei 2021 menyelenggarakan program TokoTalk Hadirkan Rezeki (THR) untuk modal bisnis.
Program ini mendukung UMKM/ pengusaha pemula dengan cara memberikan modal bisnis berupa uang tunai senilai total Rp 20 juta untuk 3 Orang pebisnis lokal/ pelaku UMKM yang beruntung.
Untuk mengikuti program THR ini, para pelaku bisnis lokal/UMKM wajib melakukan pendaftaran dan membuat website toko online di TokoTalk.
"TokoTalk ingin mendukung pebisnis lokal / UMKM untuk bisa mengembangkan usaha mereka dengan mengoptimalkan teknologi digital, dimulai dari memiliki website sendiri sehingga mereka bisa menjangkau konsumen secara lebih luas dengan fitur-fitur yang ada di TokoTalk sehingga TokoTalk mengadakan program THR," jelas Evan.