Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Apple Tak Akan Sematkan Fitur Pemindai Sidik Jari Pada Rangkaian iPhone 13

Apple sendiri, telah menghilangkan sensor sidik jari sejak kehadiran iPhone X pada 2017 silam

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Apple Tak Akan Sematkan Fitur Pemindai Sidik Jari Pada Rangkaian iPhone 13
GSMArena
Iphone 13 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Apple dikabarkan tidak akan menggunakan sensor sidik jari di dalam layar untuk produk terbarunya yaitu iPhone 13.

Menurut kabar dari Gizchina pada Selasa (24/8/2021), kabar mengenai Apple akan menyematkan sistem pemindai sidik jari di dalam layar iPhone 13 sepertinya tidak akan terjadi.

Kabar ini juga sekaligus membantah rumor yang berkembang mengenai bentuk dan spesifikasi iPhone 13 yang akan meluncur pada tahun 2021 ini.

Menurut seorang analis bernama Mark Guman, iPhone tidak akan kembali menggunakan pemindai sidik jari dalam waktu dekat ini.

Perusahaan membatalkan niat untuk memberikan teknologi tersebut.

Alhasil Apple akan tetap menggunakan Face ID untuk membuka layar iPhone.

Berita Rekomendasi

Akan tetapi, hal ini bukan tidak akan diwujudkan oleh Apple.

Beredar rumor bahwa teknologi itu tidak akan hadir pada rangkaian iPhone 13, tetapi akan disematkan pada iPhone 14 nanti.

Baca juga: Update Daftar Harga iPhone Terbaru Bulan Agustus 2021, dari iPhone Xr hingga iPhone SE 2020

Apple sendiri, telah menghilangkan sensor sidik jari sejak kehadiran iPhone X pada 2017 silam.

Sebelumnya rangkaian produk Apple seperti iPad dan juga iPhone memiliki tombol fisik pemindai sidik jari.

Akan tetapi, pemindai sidik jari ini tergantikan dengan hadirnya Face ID pada rangkaian iPhone X. Kemudian penerus iPhone X pun tidak mendapatkan lagi pemindai sidik jari.

Kehadiran Face ID pada iPhone X dan seterusnya, membuat layar smartphone menjadi lebih luas dan ini mengubah desain dari bentuk iPhone itu sendiri.

Apple dikabarkan akan segera meluncurkan sejumlah produknya pada September 2021 mendatang.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas