Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

10 Tahun Steve Jobs Wafat, Apa Kabar Apple Sekarang?

Pada sepuluh tahun lalu, Steve Jobs dan selanjutnya Apple dipimpin oleh Tim Cook sampai sekarang. Lalu bagaimana perkembangannya?

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in 10 Tahun Steve Jobs Wafat, Apa Kabar Apple Sekarang?
appleinsider.com
Membandingkan keberlangsungan Apple antara kepemimpinan versi Steve Jobs dan Tim Cook. 

Strategi semacam itu disebut Carolina sebagai "Ikatan yang membuat orang-orang menjadi menyukai Apple dan memaksa mereka tetap berada di dalamnya".

Bisnis dengan cara seperti itu memang sangat dimungkinkan tidak akan ditolak oleh mendiang Steve Jobs yang  identik dengan mencoba untuk mengkontrol pengalaman konsumen sejak awal hingga akhir.

Walaupun banyak kritik menghampiri Apple di era Cook tetapi terjadi kenaikan menakjubkan terkait harga perusahaan.

Sedekade lalu, Apple memiliki harga 350 miliar dolar AS tetapi sekarang melesat jauh hingga mencapai 2.358 triliun dolar AS.

Bahkan dimungkinkan jika terjadi kenaikan enam sampai sembilan bulan menurut analis ekonomi, Dan Ives.

"Menurut opiniku, Apple akan naik 3 triliun dolar sekitar enam sampai sembilan bulan berikutnya," ucap Dan.

Dan juga menganggap bahwa prosesor M1 adalah inovasi brilian dari Tim Cook hingga bisa menggantikan Intel untuk produk Macbook dan Mac.

BERITA REKOMENDASI

Namun Carolina menganggap bahwa terdapat hal dilematis antara kepemimpinan era Steve Jobs dan Tim Cook.

Akan tetapi Carolina menganggap Cook lebih baik daripada Steve Jobs.

"Satu dekade ke belakang, saya tidak menganggap cara kepemimpinan Steve Jobs akan membuat Apple bertahan."

"Pandanganku, Cook adalah pemimpin yang lebih baik dalam memposisikan perusahaan di dalam pasar dan sebagai bagian dari masyarakat dunia," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)


Artikel lain terkait Gadget

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas