Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Daftar Android dan iOS yang Tak Bisa Pakai WhatsApp Per 1 November, Segera Cek OS HPmu

Inilah daftar Android dan iOS yang tidak bisa gunakan WhatsApp per 1 November 2021, segera cek OS HPmu, dan cadangkan pesan WhatsApp, ini caranya.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Daftar Android dan iOS yang Tak Bisa Pakai WhatsApp Per 1 November, Segera Cek OS HPmu
tangkap layar dari androidpolice.com
Simak daftar Android dan iPhone yang tidak pakai WhatsApp mulai 1 November 2021 berikut ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Aplikasi WhatsApp tidak bisa digunakan pada beberapa ponsel lama mulai 1 November 2021.

Kategori ponsel lama tersebut, adalah Android yang menjalankan OS di bawah OS 4.0.4 dan iOS di bawah iOS 10.

Sehingga, pihak WhatsApp menyarankan pada penggunanya agar memperbarui perangkat mereka ke sistem perangkat yang lebih baru.

Baca juga: CEK Versi OS HPmu, Simak Daftar HP Android dan iOS yang Tak Bisa Pakai WhatsApp per 1 November 2021

Baca juga: WhatsApp Sudah Tak Bisa Lagi Dipakai di Android 4.0.4, Begini Cara Cek di HP

Pemberitahuan itu dipublikasikan dalam laman WhatsApp.

Berikut ini kategori perangkat yang disarankan oleh WhatsApp:

1. Android yang menjalankan OS 4.1 dan yang lebih baru

2. iPhone yang menjalankan iOS 10 dan yang lebih baru

Berita Rekomendasi

3. KaiOS 2.5.0 dan yang lebih baru, termasuk JioPhone dan JioPhone 2.

Baca juga: Cara Share Lokasi via WhatsApp, Google Maps, Line dan Facebook

Jika kamu memiliki satu dari perangkat tersebut, maka kamu masih dapat mengakses WhatsApp.

Untuk itu, WhatsApp menyarankan pada pengguna yang menggunakan sistem Android dan iOS lama agar memperbarui perangkatnya.

Tujuan utama dari WhatsApp untuk menyarankan pembaruan perangkat adalah agar pengguna dapat mengakses pembaruan keamanan.

Maraknya peretasan akun media sosial dapat mengancam pengguna WhatsApp dari pencurian data pengguna.

WhatsApp menyarankan untuk mengubah ke model perangkat yang lebih baru agar dapat terus menggunakan aplikasi perpesanan ini dan menghindari penutupan akun besar-besaran.

Melansir dari entrepreneur.com, berikut ini daftar HP Android dan iOS yang tidak bisa mengakses WhatsApp mulai 1 November 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas