Cara Buat Spotify Wrapped 2021 Lengkap dengan Langkah Membagikan di Sosial Media
Spotify Wrapped 2021 adalah fitur yang memudahkan pengguna untuk melihat aktivitas mendengarkan selama setahun terkakhir.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Simak cara membuat Spotify Wrapped 2021 lengkap dengan langkah membagikan di sosial media dalam artikel ini.
Diketahui Spotify telah merilis fitur terbaru yaitu Spotify Wrapped 2021 pada Rabu (01/12/2021).
Spotify Wrapped 2021 adalah fitur yang memudahkan pengguna untuk melihat kembali trek, lagu dan artis favorit serta memberi kesempatan untuk melihat aktivitas mendengarkan selama setahun terkakhir.
Mengutip dari billboard.com, cara kerja Spotify Wrapped 2021 adalah melacak aktivitas mendengarkan mulai dari 1 Januari hingga 31 Oktober 2021.
Baca juga: Cara Akses Spotify Wrapped 2021 Lengkap dengan Cara Bagikan ke Media Sosial
Baca juga: CARA Buat Spotify Wrapped 2021, Bagikan Daftar Lagu, Genre dan Artis Favoritmu Selama Tahun 2021!
Cara Buat Spotify Wrapped 2021
1. Download aplikasi Spotify jika belum memiliki
2. kemudian silahkan login terlebih dahulu
3. Pilih fitur Spotify Wrapped 2021
4. Setelah masuk, pengguna akan menemukan kilas balik lagu yang didengarkan selama tahun 2021
Cara Membagikan ke Sosial Media
Pengguna Spotify, dapat membagikan Spotify Wrapped 2021 mereka ke sosial media, yaitu Snapchat, Twitter, Instagram, dan Facebook.
1. Buka Spotify Wrapped 2021 Anda
2. Kemudian pilih "Share This Story"
3. Lalu pengguna dapat memilih akan membagikan ke sosial media yang diinginkan