Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Perkuat Ekonomi Kreatif, Kominfo Ajak Generasi Muda Buat Konten Kreatif di Media Sosial

Di kesempatan yang sama, influencer asal Papua Jeni Karay berbagi pengalamannya dalam menciptakan konten kreatif dan positif di media sosial

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Perkuat Ekonomi Kreatif, Kominfo Ajak Generasi Muda Buat Konten Kreatif di Media Sosial
Reynas Abdila/Tribunnews.com
Koordinator Informasi dan Komunikasi Pertahanan dan Keamanan, Ditjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Kementerian Kominfo Dikdik Sadaka dalam Workshop Video Kreatif. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memperkuat ekonomi kreatif dengan cara mengajak generasi muda membuat konten kreatif di media sosial.

Hal itu dikatakan Koordinator Informasi dan Komunikasi Pertahanan dan Keamanan, Ditjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Kementerian Kominfo Dikdik Sadaka dalam Workshop Video Kreatif dikutip Kamis (27/10/222).

Menurut Dikdik, anak muda Papua kini telah menunjukkan prestasinya dalam berbagai bidang.

“Banyak sekali tokoh-tokoh muda Papua yang saat ini berkolaborasi dengan Kominfo. Ini menjadi komitmen kami untuk memajukan Papua, baik daerahnya, juga masyarakatnya,” kata Dikdik.

Baca juga: Jellysmack Inks dan WebTVasia Teken Pendanaan 30 Juta Dolar untuk Konten Kreator di Asia Pasifik

Pihaknya menargetkan anak-anak muda Papua yang sedang menuntut ilmu di Pulau Jawa, khususnya Kota Salatiga.

“Tentu kita ingin di Salatiga ada anak-anak muda Papua yang bisa meningkatkan kemampuan khususnya di bidang sosial media,” lanjut Dikdik lagi.

BERITA REKOMENDASI

Di kesempatan yang sama, influencer asal Papua Jeni Karay berbagi pengalamannya dalam menciptakan konten kreatif dan positif di media sosial.

Menurutnya, membangun personal branding menjadi hal penting ketika berkarya di media sosial.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas