Poco F5 Resmi Debut di Indonesia, Ini Spesifikasi Lengkap dan Harganya
Poco Indonesia resmi meluncurkan smartphone baru yakni Poco F5 yang telah dilengkapi dengan berbagai teknologi unggulan.
Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM – Inilah spesifikasi dan harga dari smartphone Poco F5.
Poco Indonesia resmi meluncurkan smartphone terbarunya yakni Poco F5 di Tanah Air pada Selasa (27/6/2023).
Seperti namanya, Poco F5 merupakan suksesor dari lini Poco F4. Perangkat ini juga dibekali spesifikasi yang meningkat, terutama pada bagian chipset, kapasitas baterai, opsi RAM serta media penyimpanan.
Untuk mengetahui detailnya, berikut Tribunnews.com sajikan spesifikasi lengkap dari Poco F5.
Spesifikasi Poco F5
Baca juga: Apple Naikkan Biaya Langganan iCloud Plus di Sejumlah Negara
Dilansir dari laman resmi Poco Indonesia, Poco F5 hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci dengan kecepatan refresh hingga 120Hz.
Untuk dapur pacunya, perangkat ini ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 7 Plus Gen 2 yang dipadukan dengan Sistem Operasi Android 13 berbasis MIUI 14.
Dari sisi kamera, smartphone ini dilengkapi dengan tiga kamera di bagian belakang yakni kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP dan kamera makro 2 MP. Sedangkan untuk kamera depan dilengkapi sensor 16 MP.
Poco F5 hadir dengan pilihan RAM 8 GB dan 12 GB, sedangkan penyimpanan internal tersedia sebesar 256 GB.
Kemudian, perangkat ini juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000 mAH, dengan dukungan pengisian cepat.
Poco Indonesia menyediakan pilihan warna yakni Hitam, Putih, dan Biru.
Harga Poco F5 di Indonesia
Poco Indonesia menjual Poco F5 berdasarkan RAM dan ruang penyimpanan. Adapun harga perangkat itu sebagai berikut:
- Harga Poco F5 (8 GB/256 GB) - Rp 4.999.000
- Harga Poco F5 (12 GB/256 GB) - Rp 5.499.000
Tak hanya itu, Poco Indonesia juga menawarkan promo early bird online yang berlangsung mulai 28 Juni hingga 10 Juli 2023.
Pada masa early bird, Poco F5 (8 GB/256 GB) mendapat potongan harga menjadi Rp 4.799.000, sedangkan varian (12 GB/256 GB) bisa dibeli dengan harga Rp 5.299.000.
(Tribunnews.com/Mikael Dafit Adi Prasetyo)