Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Apple Batal Rilis Mobil Listrik, Rela Boncos Miliaran Dolar demi Kembangan Teknologi AI

Banyak pihak meyakini, pembatalan produksi mobil listrik agar Apple bisa fokus menggarap proyek AI.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Apple Batal Rilis Mobil Listrik, Rela Boncos Miliaran Dolar demi Kembangan Teknologi AI
Business Standard
Banyak pihak meyakini, pembatalan produksi mobil listrik agar Apple bisa fokus menggarap proyek AI. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Namira Yunia Lestanti

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA –  Apple kini banting stir mengembangkan teknologi kecerdasan buatan atau teknologi AI setelah batal mengembangkan proyek mobil listrik iCar karena lesunya permintaan dunia terhadap kendaraan listrik.

Banyak pihak meyakini, pembatalan produksi mobil listrik agar Apple bisa fokus menggarap proyek AI.




Hal tersebut juga didukung munculnya informasi yang menyebut Apple akan menggelar pemutusan hubungan kerja (PHK) dalam waktu dekat.

Sementara 2.000 staff lainnya yang bekerja di proyek perakitan mobil listrik akan dipindah tugaskan ke divisi pengembangan teknologi AI generatif yang dikepalai oleh eksekutif John Giannandrea.

Sebelum proyek mobil listrik iCar dihentikan, bos Apple telah berulang kali memberikan sinyal bahwa Apple akan fokus mengembangkan teknologi AI agar perusahaan dapat mengejar ketertinggalan dari perusahaan teknologi lainnya seperti Alphabet's Google, Amazon.com Inc, dan Microsoft Corp.

Untuk mengeksplorasi kecanggihan teknologi AI dalam produk Apple, perusahaan milik Tim Cook ini selama akhir tahun 2023 fokus melakukan rekrutmen massal.

BERITA TERKAIT

Eksplorasi ini sengaja dilakukan produk Apple dapat mengotomatisasi meningkatkan efisiensi dan produktivitas seperti mengerjakan tugas-tugas rutin seperti pengolahan data, analisis data, dan monitoring sistem, serta melahirkan generasi baru aplikasi bisnis.

"Ya, kami sedang merekrut pekerja di bidang AI sehingga saya memperkirakan investasi akan meningkat," kata Tim Cook, bos Apple, Oktober lalu.

Baca juga: Apple Hentika Proyek Mobil Listrik iCar, 10 Tahun Riset yang Sia-sia

Sebelumya, Apple menyatakan berhenti mendanai proyek perakitan mobil listrik masa depan bernama iCar yang telah digagas sejak satu dekade silam tepatnya 2014.

Orang dalam perusahaan mengungkapkan bahwa Apple resmi menarik diri dari industri otomotif, dengan menghentikan proyek mobil bernilai miliaran dolar yang di gadang – gadang bisa menjadi pesaing sengit Tesla.

Baca juga: Apple Batalkan Proyek Kendaraan Listrik Gara-gara Suku Bunga Tinggi

“Apple Inc. membatalkan upaya selama satu dekade untuk membuat mobil listrik, meninggalkan salah satu proyek paling ambisius dalam sejarah perusahaan,” ujar orang-orang yang mengetahui masalah tersebut, sebagaimana dikutip dari Bloomberg.

Apple menolak memberikan keterangan lebih lanjut mengenai kebenaran isu tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas