5 Pilihan HP Infinix Terbaik di 2024, Ada Infinix Note 30 Pro hingga Infinix GT 10 Pro
Inilah lima pilihan HP Infinix terbaik di tahun 2024, yang dapat Anda jadikan referensi sebelum membelinya.
Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Febri Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM - Infinix merupakan perusahaan ponsel asal Hong Kong yang didirikan pada tahun 2013.
Infinix terkenal karena menawarkan smartphone dengan harga terjangkau, tetapi memiliki fitur dan spesifikasi yang gahar.
Selain itu, smartphone Infinix juga menawarkan desain stylish dan baterai yang awet.
Dengan tawaran tersebut, Infinix langsung menarik perhatian konsumen di Indonesia.
Lantas, apa saja smartphone Infinix yang masih menjadi yang terbaik di tahun 2024 ini?
Berikut 5 pilihan HP Infinix terbaik di tahun 2024:
1. Infinix Note 30 Pro
Pertama, ada Infinix Note 30 Pro yang bisa kalian jadikan salah satu smartphone pilihan di tahun 2024.
Infinix Note 30 Pro memiliki performa yang tidak jauh dari seri di atasnya.
Smartphone ini sudah dilengkapi dengan layar AMOLED yang warnanya lebih hidup dan hemat daya.
Seri Infinix Note 30 Pro dilengkapi dengan tiga kamera belakang, yakni kamera utama 108MP, kamera macro 2MP, dan kamera depth 2MP.
Sementara di bagian depan, Infinix Note 30 Pro dibekali dengan kamera 32MP.
Dengan teknologi All Round 68W, ponsel ini bisa melakukan pengisian baterai 5000 mAh lebih cepat.
Hanya dengan waktu 30 menit saja, smartphone ini sudah bisa mengisi daya baterai sebesar 80 persen.
Ponsel ini juga sudah didukung Wireless Charging 15W yang jarang ditemukan pada HP harga Rp2 jutaan.