Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Misteri Empat Arca Singa, 'Penjaga' Setiap Sudut Candi Ngawen, Kabupaten Magelang

Candi Ngawen ini terletak di Desa Ngawen, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Misteri Empat Arca Singa, 'Penjaga' Setiap Sudut Candi Ngawen, Kabupaten Magelang
Tribun Jogja/Hamim Thohari
Arca singa yang terdapat di setiap sudut Candi Ngawen, Magelang. 

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Hamim Thohari

TRIBUNNEWS.COM, MAGELANG - Selain memiliki Candi Borobudur yang merupakan Candi Budha terbesar di Dunia, Kabupaten Magelang memiliki beberapa candi lainnya.

Satu di antaranya adalah Candi Ngawen.

Candi Ngawen ini terletak di Desa Ngawen, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang.

candi ngawen
Kompleks Candi Ngawen, Kabupaten Magelang.  (Tribun Jogja/Hamim Thohari)

Candi Ngawen berada di samping persawahan dan tidak terlalu jauh dari pemukiman masyarakat.

Meskipun ukurannya tidak terlalu besar, tetapi keadaan komplek Candi Ngawen cukup terawat dan bersih.

Berita Rekomendasi

Komplek Candi Ngawen terdiri dari lima buah candi yang berderet sejajar dari utara ke selatan.

Bangunan candi menghadap timur, berturut-turut dari arah selatan adalah Candi Ngawen I, II, III, IV, dan V, dengan masing-masing candi berdenah bujur sangkar.

Candi II dan IV memiliki bentuk, ukuran, dan kontruksi yang sama.

Dari kelima candi yang ada hanya candi II yang telah dipugar dan bentuknya paling mendekati sempurna.

candi ngawen
Reruntuhan Candi Ngawen. (Tribun Jogja/Hamim Thohari)

Sedang keempat candi yang lain hanya tinggal bagian kakinya yang tersisa.

Salah satu keistimewaan Candi Ngawen adalah keberadaan empat buah arca singa di setiap sudut candi II dan IV.

Singa merupakan hiasan yang memiliki arti penting bagi suatu bangunan suci.

Halaman
12
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas