Chef Sushi: Tawarkan Kuliner Jepang yang Murah Meriah, Pelopor Konsep Food Truck di Bandar Lampung
Menikmati kuliner Jepang tidak selalu harus di restoran mewah dengan harga yang menguras kantong.
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Reporter Tribun Lampung Heru Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG – Menikmati kuliner Jepang tidak selalu harus di restoran mewah dengan harga yang menguras kantong.
Sebab di Bandar Lampung anda bisa menikmati kelezatan penganan dari Jepang tersebut hanya mulai dari Rp 25.000.
Nominal tadi rasanya tidak cukup masuk akal jika anda menyantap sushi dan kawan -kawan di restoran kenamaan.
Combi Chef Sushi di Pahoman. Chef Sushi menjadi pelopor street food dan food truck di Bandar Lampung. (Tribun Lampung/Heru Prasetyo)
Tapi jika anda membawa rupiah tadi ke Chef Sushi, maka justru anda yang akan dibuat bingung dengan pilihan sajian yang disediakan.
Chef Sushi adalah sebuah brand usaha kuliner Jepang di Bandar Lampung yang dikelola dan dimiliki Fitrie Rachmi Ariefiana.
Menariknya, alih-alih menjajakannya di sebuah toko, rumah atau resto, Chef Sushi dikenalkan kepada masyarakat ala street food.
"Kita dari awal memang lebih condong ke street food. Bukan enggak mau buka di tempat permanen, tapi karena pingin lebih deketin dagangan kita ke konsumen. Biar konsumen tahu ini loh makanan Jepang," ungkap Fitrie.
Alasan tadi itulah yang kemudian membawa Chef Sushi menjadi pelopor street food dan food truck di Bandar Lampung.
Chef Sushi juga menyediakan paket Bento. (Tribun Lampung/Heru)
Kendaraan pabrikan Jerman VW Combi yang disulap jadi dapur saji Chef Sushi pun sudah dikenal luas anak muda Lampung.
Oleh karena itu, jika anda ingin tahu seperti apa dan apa saja varian makanan yang dihidangkan di Chef Sushi datangi saja tempat mangkal mereka.
Dua tempat yang bisa anda tuju yaitu PKOR Way Halim kemudian Stadion Pahoman (depan SD Teladan).
Khusus untuk yang di stadion Pahoman anda akan bertemu langsung dengan ikon Chef Sushi yaitu VW Combi berkelir hijau muda.
"Buat yang penasaran bisa datang saja ke lapak kita di Stadion Pahoman yang selalu buka setiap jam dua belas siang sampai jam enam sore saban hari. Beda dengan yang di PKOR Way Halim yang buka dari jam tiga sampai sepuluh malam,” ujarnya berpromosi.
Street food pasti makanannya ala-ala. Eits, jangan memberikan komentar negatif sebelum anda datang, lihat dan rasakan varian kuliner Chef Sushi.
Meski dijual di jalanan, Fitrie mengungkapkan kuliner yang ia garap merupakan olahan terbaik dari bahan berkualitas.
Berbagai varian sushi roll. (Tribun Lampung/Heru Prasetyo)
Tidak itu saja untuk memberikan kepuasan pada konsumen, Chef Sushi memiliki lebih dari 30an piliha menu yang ditawarkan tia harinya.
Diantara menu makanan Jepang yang dikiki Vhef Sushi adalah varian Sushi roll seperti chicken teriyaki, beef teriyaki, california roll, volcano sushi, salmon maki, ebi katsu roll, ddan crazy tuna.
Ada juga olahan nigiri Chef Sushi yang menyediakan varian berupa craby nigiri, salmon nigiri, salmon nigiri tobiko.
"Harga kami bersaing, tapi untuk rasa, porsi dijamin tidak akan mengecewakan. Sebab semua yang kami buat diolah dengan cinta. Pilihn juga banyak, jadi coba aja sendiri," ajak dia.
Di luar melakukan penjualan rutin setiap harinya, Fitrie juga mengaku mebuka pesanan bagi konsumen untuk acara di rumah.
Khusus untuk hal ini, Fitriee mengatakan konsumen cukup menghubunginya untuk konfirmasi jenis menu dan banyaknya pesanan.
“Jadi yang punya acara di rumah kaya arisan, ultah, meeting atau apapun itu. Chef sushi bisa jadi partner untuk sediakan menu istimewa kami," tutur dia.
Pilihan layanan yang bisa dipilih konsumen bisa berupa Sushi Catering, Sushi Bento Pack, dan Sushi Cake.
Untuk paketnya bisa disesuaikan dengan pesanan konsumen. Pemesanan dapat dilakukan melalui telepon di 089662222285, BBM di 21DAB89A, dan media sosial twitter @chefsushi_. (*)
Chef Sushi
Lokasi penjualan:
PKOR Way Halim pukul 15.00 - 22.00
Stadion Pahoman (Samping SD Teladan) pukul 12.00 - 18.00
Telepon 089662222285
BBM 21DAB89A
twitter @chefsushi_
instagram @chefsushilampung