Delapan Tips Perjalanan Ini Sering Jadi Panduan Banyak Traveler, Padahal Tak Layak Diikuti
Delapan tips perjalanan berikut ini sering dijadikan panduan banyak traveler, padahal tak layak diikuti.
Editor: Agung Budi Santoso
TRIBUNNEWS.COM - Pecinta traveling pasti sering mencari artikel dan buku-buku referensi sebelum melakukan perjalanan. Inilah delapan tips traveling yang tak perlu Anda ikuti.
Manjakan diri saat liburan
Anda mungkin pernah membaca tips yang berkata bahwa dalam liburan tidak perlu menghemat biaya. Tips ini sebaiknya tidak perlu diikuti.
Di berbagai tempat Anda bisa menemukan makanan enak yang murah, penginapan yang terjangkau, dan lokasi wisata yang tidak seberapa mahal. Jika memang Anda memiliki tabungan yang terbatas, batasilah pengeluaran walau sedang berlibur.
Jauhi tempat-tempat ramai
Tempat yang sangat terkenal memang selalu ramai sekali. Sebut saja Eiffel atau Tembok Besar China. Namun, bukankah tempat-tempat ini memang sangat indah dan layak dikunjungi?
Bila Anda tak suka keramaian, solusinya bukanlah tidak pergi ke tempat tersebut. Coba cari tips di internet kapan waktu terbaik atau paling sepi untuk mengunjungi tempat-tempat ramai turis agar Anda bisa menikmati lokasi itu dengan lebih nyaman.
Tidak melakukan perencanaan
Beberapa tips traveling mungkin menyuruh Anda untuk spontan dalam bepergian. Namun coba bayangkan jika Anda pergi ke tempat yang ramai, semua penginapan penuh, dan pilihan yang tersisa tidak cocok?
Lebih baik Anda booking penginapan jauh-jauh hari. Selain lebih banyak pilihan, Anda mungkin bisa mencari kupon promo di internet sehingga mendapat harga yang lebih terjangkau.
Kunjungi sebanyak mungkin tempat
Jika Anda tidak mengikuti tur, sebaiknya jangan terlalu banyak memasukkan lokasi wisata dalam agenda. Bila Anda memaksa untuk melihat begitu banyak hal dalam sehari, bisa-bisa Anda kelelahan, habis banyak biaya di transportasi, dan tidak bisa menikmati satu tempat wisata dengan baik.
Lebih baik Anda berada di satu tempat selama beberapa saat dan menikmati semua yang ada di tempat itu ketimbang berpindah-pindah di berbagai tempat namun tidak bisa menikmatinya.