Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lima Kawasan Eksotis dan Bersejarah di Kabupaten Hulu Sungai Selatan

Inilah lima destinasi wisata eksotis dan bersejarah di Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Editor: Agung Budi Santoso

5. Eksotisme Loksado

Pesona kawasan Loksado di Kabupetan Hulu Sungai Selatan.

Pernah mendengar nama Loksado? Bagi warga Kalimantan Selatan nama ini sangat popular.

Lokasinya di Kabupaten HSS dan berjarak sekitar satu jam dari pusat kota Kandangan.

Daerahnya memiliki banyak tanjakan dan turunan.

Maklum saja, karena di sini memang daerah pegunungan.

Daerah ini memiliki banyak destinasi wisata alam yang ditawarkan untuk para pelancong.

BERITA REKOMENDASI

Wisata yang paling terkenal di sini adalah Sungai Amandit dengan sensasi bamboo raftingnya yang kerap menjadi daya tarik bagi wisatawan.

Selain itu, pesona panorama alamnya yang didominasi hutan, bukit, sungai dan nuansa kehidupan sehari-hari suku Dayak Loksado juga menjadi daya Tarik tersendiri.

Bagi Anda penyuka wisata alam liar, sangat cocok berlibur kemari.

Soal penginapan, di sini ada beberapa buah penginapan kecil yang disewakan untuk para pelancong. (Yayu Fathilal)

Halaman
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas