Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Segarnya Chevy Cold Brew, Kopi Dingin Racikan Barista Yellow Truck

Chevy Cold Brew, produk minuman dalam kemasan botol ini dibuat oleh barista Yellow Truck.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Segarnya Chevy Cold Brew, Kopi Dingin Racikan Barista Yellow Truck
Tribunnewsbogor/Yudhi Maulana
Kopi dingin Chevy Cold Brew di Yellow Truck. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudhi Maulana

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR TIMUR - Cuaca panas di Kota Bogor siang hari ini memang saat yang pas untuk meneguk minuman dingin.

Salah satu pilihannya, anda bisa icip kopi dingin atau cold brew yang ada di kedai Yellow Truck di Pajajaran, di belakang factory outlet Grande, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.


Yellow Truck, coffee shop baru, Jalan Pajajaran, tepatnya di belakang Factory Outlet Grande, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat. (Youtube)

Di sana, anda bisa menikmati Chevy Cold Brew, produk minuman dalam kemasan botol yang dibuat oleh barista Yellow Truck.

Research and Development Yellow Truck, Samuel mengatakan kopi dingin dalam kemasan ini telah melalui semacam proses fermentasi.

"Kita punya tiga varian pada produk ini. Minuman ini asli buatan Yellow Truck dan prosesnya produksinya di Bandung," katanya kepada Tribunnewsbogor.com saat grand opening Yellow Truck, Jumat (15/4/2016).

Ia menjelaskan, tiga varian dari Chevy Cold Brew ini ialah Black Mountains, White and Pure Smooth Latte, dan Black Bone.

Berita Rekomendasi

Untuk varian Black Mountain terbuat dari tiga macam kopi dari Jawa Barat yang di-blend.

Kopi ini telah difermentasi sekitar 18 jam.

Karakternya, rasa kopinya lebih ringan dan setelah diminum rasa pahit kopinya tak begitu terasa di mulut.

Lalu, varian White and Pure Smooth Latte merupakan kopi italian blend dengan biji kopinya yang lebih gelap, kemudian dicampur susu.

Rasa kopinya tetap terasa namun muncul rasa creamy di mulut dari susunya.

Sementara varian Black Bone terbuat dari kopi Toraja, karakter rasanya lebih kompleks, ada rasa manis, asam, dan ada sedikit rasa kacangnya.

Setelah diminum, rasa kopinya masih terasa di mulut.

Harga sebotol kopi dingin ini bervariasi, untuk varian Black Mountain harganya Rp 30 ribu,  White and Pure Smooth Latte harganya Rp 28 ribu dan Black Bone harganya Rp 25 ribu.

"Minuman ini bisa tahan 2 minggu di dalam kondisi dingin. Lebih seger diminum dengan es batu lagi atau campuran lain," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas