Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cari Oleh-oleh Saat Traveling, Ini Tips Dapatkan Barang dan Harga Terbaik

Ketika cari oleh-oleh saat traveling, ini tips mendapatkan barang dan harga terbaik tanpa tertipu.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Cari Oleh-oleh Saat Traveling, Ini Tips Dapatkan Barang dan Harga Terbaik
net
ilustrasi 

TRIBUNNEWS.COM - Sebenarnya membelikan oleh-oleh sepulang liburan, bukan suatu hal yang wajib.

Namun, karena sudah membudaya, hal itu tentu tak bisa diabaikan begitu saja. Tapi, membeli oleh-oleh juga ada seninya.

Begitu memutuskan untuk membeli oleh-oleh, tentu ada banyak pilihan di kepala Anda. Apakah itu berbaentuk makanan, benda, atau dari jenis fesyen.

Yang tak bisa diabaikan begitu saja, oleh-oleh, apapun jenisnya, tentu lebih baik yang merupakan khas dari daerah yang Anda kunjungi. Makanya, Anda sangat butuh tips cermat membeli oleh-oleh saat traveling.

Jika memutuskan untuk membeli oleh-oleh dalam bentuk makanan, jangan lupa untuk mengecek tanggal kedaluwarsa makanan itu. Akan sia-sia jika makanan yang Anda bawa, begitu sampai di rumah, sudah kedaluwarsa.

Begitu pun ketika membeli oleh-oleh dalam bentuk benda. Anda tetap harus teliti saat membelinya. Apalagi membeli dalam jumlah yang banyak, biasanya akan membuat Anda sedikit abai melihat satu per satu.

Oleh-oleh dalam bentuk barang ini, memang lebih banyak variasinya, mulai dari gantungan tas, magnet kulkas, gunting kuku, kartu pos hingga dompet koin. Biasanya, penampilan benda-benda itu juga lebih menarik.

Berita Rekomendasi

Lalu, bagaimana tips cermat membeli oleh-oleh produk fesyen atau barang-barang mode?

Misalnya kaos, syal, atau koleksi brand ternama yang sedang diskon, yang diperlukan hanyalah budget yang lebih besar. Ya, belanja produk fesyen memang membutuhkan dana yang lumayan banyak.

Kalau sudah punya sederet oleh-oleh yang akan dibeli, jangan lupa juga untuk memperhatikan tips berbelanja oleh-oleh, berikut:

Bikin Daftar


Buat daftar orang-orang yang akan Anda bawakan oleh-oleh. Gunanya agar Anda membeli oleh-oleh sesuai dengan jumlah orang yang ingin Anda berikan.

Perhatikan Pengemasan

Halaman
12
Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas