Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sensasi Kolam Renang Terdalam di Dunia, Setara Gedung 13 Lantai

Para penyelam profesional juga telah mengunjungi kolam renang ini beberapa kali untuk merasakan sensasi kolam renang terdalam di dunia.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sensasi Kolam Renang Terdalam di Dunia, Setara Gedung 13 Lantai
Y-40
Kolam renang terdalam di dunia ini memiliki total kedalaman 42 meter atau 131 kaki. 

TRIBUNNEWS.COM - Para tamu di Hotel Terme Millepini di Padua, Italia dimanjakan oleh berbagai fasilitas yang melebihi treatment hotel bintang empat pada umumnya.

Betapa tidak, hotel ini punya fasilitas tak biasa yakni kolam renang terdalam di dunia.

Kolam renang ini bernama Y-40 The Deep Joy ini, dan memiliki kedalaman 131 kaki (42 meter).

Hal ini membuat Y-40 The Deep Joy didaulat Guinness Book of World Records sebagai kolam renang terdalam di dunia pada 2014, seperti dilansir dari Lonely Planet, Sabtu (4/3/17).

Buka 365 hari dalam setahun, kolam renang yang memiliki kedalaman setara dengan bangunan berlantai 13. Kolam tersebut memiliki penghangat air sehingga pengunjung bisa menyelam tanpa menggunakan baju selam khusus.

Selain itu, terdapat cermin air besar yang berukuran 21 x 19 meter dan empat gua bawah laut untuk yang dieksplor.

Tak kalah menarik, terdapat pula terowongan bawah laut transparan yang memungkinkan pengunjung dapat berjalan untuk menikmati pemandangan dunia bawah laut.

BERITA REKOMENDASI

Y-40 The Deep Joy juga memiliki jenis kedalaman yang berbeda. Hal ini diperuntukkan bagi penyelam dengan tingkat pengalaman yang berbeda.

Juga terdapat training atau pelatihan untuk pengunjung yang ingin belajar diving mulai dari level pemula sampai level mahir.

Para penyelam profesional juga telah mengunjungi kolam renang ini beberapa kali untuk merasakan sensasi kolam renang terdalam di dunia.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas