Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

4 Fakta Tanjung Lesung, Destinasi Wisata yang Terdampak Tsunami Selat Sunda

Gelombang tinggi menerjang kawasan Banten dan Lampung pada Sabtu (22/12/2018) malam.

Editor: Arif Setyabudi Santoso
zoom-in 4 Fakta Tanjung Lesung, Destinasi Wisata yang Terdampak Tsunami Selat Sunda
kolase/pln
Kondisi di sekitar lokasi family gathering Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Barat, di pantai Tanjung Lesung usai disapu Tsunami Sabtu ( 22/12/2018 malam. Hingga Minggu (23/12/2018) siang dikabarkan korban selamat sebanyak 157 orang (termasuk korban luka berat). Korban meninggal : 14 orang dan korban terdata namun belum ditemukan/belum bisa hubungi : 89 orang 

(TribunTravel.com/Rizki A Tiara)

TRIBUNNEWS.COM - Gelombang tinggi menerjang kawasan Banten dan Lampung pada Sabtu (22/12/2018) malam.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) sempat menyatakan gelombang tinggi bukan tsunami karena aktivitas gempa tektonik melainkan disebabkan akibat aktivitas gunung Anak Krakatau.

Salah satu daerah di Banten yang terdampak parah akibat tsunami adalah permukiman dan kawasan wisata di Pantai Tanjung Lesung.

Pantai Tanjung Lesung berada di sebelah barat Pandeglang, tepatnya di Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Kawasan ini telah lama dikenal sebagai surga pariwisata di Banten.

Selain itu, berikut TribunTravel memberikan empat fakta wisata Tanjung Lesung.

Berita Rekomendasi

1. Tak jauh dari Jakarta

Tanjung Lesung berlokasi tak jauh dari Jakarta, tepatnya sekitar 176 km di sebelah barat Jakarta.

Berdasarkan penelusuran TribunTravel melalui Google Maps, Tanjung Lesung dapat ditempuh sekitar 4 jam 12 menit dari Jakarta menggunakan kendaraan roda empat.

HALAMAN SELANJUTNYA >>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas