Ini Deretan Destinasi Paling Populer untuk Rayakan Malam Tahun Baru
Tahun ini, di Amerika Utara, Las Vegas sebagai kota pesta mengalahkan New York sebagai tujuan Malam Tahun Baru nomor satu
Editor: Eko Sutriyanto
Jakarta kembali menjadi tujuan paling populer bagi orang Indonesia untuk merayakan Tahun Baru di tahun 2019, setelah sempat menyerahkan posisi teratas ke Bali di tahun 2018.
Baca: 35 Kumpulan Ucapan Selamat Tahun Baru 2020, Cocok untuk Status di Media Sosial
Baca: Doa Akhir dan Awal Tahun Baru 2020, Lengkap dengan Arti dan Dalilnya
Baca: Jokowi Membuat Bahagia Banyak Wisatawan di Malioboro
Tahun ini Bali berada di peringkat kedua, diikuti oleh Yogyakarta di tempat ketiga.
Orang Indonesia lebih suka berlibur tidak jauh dari negeri sendiri untuk Tahun Baru, dengan hanya tiga tujuan internasional yang masuk ke dalam daftar sepuluh besar.
Kota-kota tersebut adalah Kuala Lumpur (#5), Tokyo (#6) dan Singapura (#8).
Agoda adalah salah satu platform pemesanan perjalanan online dengan tingkat pertumbuhan tercepat di dunia.
Mengawali kiprahnya sebagai start-up e-commerce yang berbasis di Singapura pada tahun 2005, Agoda telah berkembang pesat dan menawarkan jaringan global dari 2,5 juta properti di lebih dari 200 negara dan wilayah di seluruh dunia.
Agoda memberikan para wisatawan akses mudah ke berbagai pilihan hotel, apartemen, rumah dan villa, baik mewah maupun budget, yang sesuai dengan semua anggaran dan jenis perjalanan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.