Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perpaduan Kopi dan Jajanan Tradisional ala Kreme N Krema

Tren konsumsi kopi di dalam negeri sedang meningkat. Alhasil, kedai kopi menjamur di Indonesia.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Perpaduan Kopi dan Jajanan Tradisional ala Kreme N Krema
ist
Dua sekawan Felix Lintang & Chris Albion menghadirkan Kreme N Krema yang memadukan kopi dan jajanan tradisional 

Meskipun kedai kopi menjamur di Surabaya, Felix Lintang dan Chris Albion mengklaim dirinya berbeda dan berani untuk bersaing di industri kopi.

Bahkan keduanya optimis untuk membawa Kreme N Krema ke kota lainnya di seluruh Indonesia.

“Saya yakin kalau konsep kopi kami berbeda dan akan jadi rasa baru di industri kopi, walaupun kopi kami tergolong murah tapi kami tetap memberikan kualitas rasa yang terbaik untuk para pecinta kopi.

Bahkan saya ingin Kreme N Krema ini ada di seluruh Indonesia nantinya dengan sistem kemitraan,” ujar Felix Lintang.

Selain itu, dari segi rasa kopi Kreme N Krema milik dua sekawan ini tidak menghilangkan rasa kopi aslinya sehingga perpaduan antara kopi, susu dan lainnya bisa menyatu dengan baik sehingga menciptakan rasa yang unik.

“Kita kalau diminum dengan susu itu kopinya masih nendang banget tidak menghilangkan rasa kopinya, jadi rasanya lebih ngeblend.

Kalau kopi yang lain kadang gak kerasa kopinya, kalau kopi kami terasa karena tujuannya ingin mengedukasi kepada pelanggan tentang rasa kopi yang sebenarnya,” tutup Chris Albion.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas