Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengelola Kawasan Wisata Borobudur Harap Pemerintah Izinkan Program Vaksinasi Mandiri

Industri pariwisata diyakini akan kembali bangkit di tengah kelesuan akibat pandemi, jika pemerintah mengizinkan program vaksinasi mandiri

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pengelola Kawasan Wisata Borobudur Harap Pemerintah Izinkan Program Vaksinasi Mandiri
capture zoom meeting
Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko Edy Setijono, dalam agenda virtual bertajuk 'Strategi Kebangkitan Pariwisata Di Tengah Pandemi' yang digelar BNPB, Jumat (29/1/2021) sore. 

Laporan Wartawan Tribunnews Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat ini pemerintah terus mencari cara untuk mengurangi dampak pandemi virus corona (Covid-19) yang telah berlangsung nyaris satu tahun dan menghantam seluruh sektor penopang perekonomian termasuk industri pariwisata.

Para pelaku usaha dan pengelola kawasan wisata pun menyambut baik vaksinasi yang sedang diupayakan pemerintah kepada masyarakat.

Direktur Utama PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko Edy Setijono mengatakan pihaknya menunggu adanya kebijakan vaksinasi secara mandiri.

Perlu diketahui, saat ini pemerintah baru melakukan vaksinasi terhadap kelompok yang diutamakan seperti tenaga kesehatan.

Baca juga: Wapres Maruf: Hukum Vaksinasi Covid-19 Wajib Kifayah

"Kami berharap kebijakan vaksin mandiri ini dirilis pemerintah, kalau tidak salah itu semester II 2021," ujar Edy, dalam agenda virtual bertajuk 'Strategi Kebangkitan Pariwisata Di Tengah Pandemi' yang digelar BNPB, Jumat (29/1/2021) sore.

Namun ia optimis, industri pariwisata akan kembali bangkit di tengah kelesuan akibat pandemi, jika pemerintah mengizinkan program vaksinasi mandiri.

Berita Rekomendasi

"Ketika vaksin mandiri ini sudah dilakukan, ini akan membuka peluang," kata Edy.

Menurut Edy, para wisatawan yang berasal dari kelompok menengah atas diprediksi akan mau kembali pelesiran jika program ini diizinkan.

"Dengan adanya vaksin mandiri, kelompok menengah ini diharapkan mau kembali melakukan travel," jelas Edy.

Tentunya pihaknya pun sebagai pengelola kawasan wisata turut melakukan persiapan, saat program tersebut diizinkan.

"Sekarang ini disiapkan supplynya, kita siapkan destinasinya," pungkas Edy.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas