Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lontong balap Pak Gendut dan 8 Kuliner Malam di Surabaya yang Jadi Favorit Wisatawan

Rekomendasi kuliner malam di Surabaya yang jadi favorit wisatawan, ada Lontong balap Pak Gendut hingga Rawon Kalkulator.

Editor: Muhammad Yurokha May
zoom-in Lontong balap Pak Gendut dan 8 Kuliner Malam di Surabaya yang Jadi Favorit Wisatawan
Kompas/ Runik Sri Astuti
Lontong balap Pak Gendut di Surabaya bisa menjadi rekomendasi untuk kuliner malam. 

TRIBUNNEWS.COM - Surabaya memang terkenal dengan beragam kuliner lezat nan menggugah selera.

Deretan kuliner lezat di Surabaya tak jarang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Penyajian rawon dan soto yang disiram kuah kaldu panas yang sudah bercampur rempah, di Rawon Kalkulator, Surabaya.
Penyajian rawon dan soto yang disiram kuah kaldu panas yang sudah bercampur rempah, di Rawon Kalkulator, Surabaya. (KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA)

Terlebih saat malam hari, ada banyak kuliner lezat di Surabaya yang tak boleh dilewatkan.

Tak hanya lezat, deretan kuliner di Surabaya juga dijual dengan harga yang cukup murah.

Baca juga: 6 Tempat Makan Nasi Goreng Enak di Bandung, Cocok Disantap saat Berburu Kuliner Malam

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut rekomendasi kuliner malam di Surabaya dengan harga murah yang patut dicoba.

1. Rawon Kalkulator

Berkunjung ke Surabaya tentu tak lengkap jika belum mencicipi rawon.

Berita Rekomendasi

Nah, salah satu tempat makan rawon di Surabaya yang cukup populer adalah Rawon Kalkulator.

Dinamakan Rawon Kalkulator karena kasir dapat menghitung jumlah bil pengunjung dengan cepat tanpa menggunakan alat bantu apapun.

Rawon Kalkulator sendiri terkenal dengan potongan dagingnya yang cukup besar.

Kuahnya hitam pekat dengan rasa yang cenderung gurih.

Harganya cukup terjangkau hanya Rp 20.000 per porsi.

Rawon Kalkulator berlokasi di Sentra PKL Tamam Bungkul, Jl. Raya Darmo, Darmo, Kec. Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Buka pukul 11.00-03.00 WIB.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas