Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menengok Wajah Baru Stasiun Purwokerto, Kini Dilengkapi Skybridge dan Face Recognition

KAI menghadirkan wajah baru dan transformasi pelayanan di Stasiun Purwokerto yang kini dilengkapi dengan skybridge dan face recognition.

Penulis: Muhammad Yurokha May
zoom-in Menengok Wajah Baru Stasiun Purwokerto, Kini Dilengkapi Skybridge dan Face Recognition
Dok. PT KAI
Wajah baru Stasiun Purwokerto yang kini dilengkapi dengan skybride hingga face recognition. 

TRIBUNNEWS.COM - KAI menghadirkan wajah baru dan transformasi pelayanan di Stasiun Purwokerto.

Peluncuran wajah baru Stasiun Purwokerto tersebut bertepatan dengan momentum angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024.

Penumpang kereta di Stasiun Purwokerto, Senin (23/3/2018).
Penumpang kereta di Stasiun Purwokerto, Senin (23/3/2018). (TRIBUNTRAVEL.COM/SRI JULIATI)

Langkah ini sekaligus menjadi wujud komitmen KAI dalam menyediakan transportasi yang aman, nyaman, dan efisien untuk memenuhi kebutuhan pelanggannya.

VP Public Relations KAI, Joni Martinus, menyatakan bahwa wajah baru dan transformasi pelayanan menjadi babak baru dalam peningkatan pelayanan di Stasiun Purwokerto.

Baca juga: 8 Tips Naik Kereta Api saat Musim Hujan, Termasuk Cek Jadwal dan Cuaca Terlebih Dahulu

Menurutnya, tampilan baru itu adalah wujud komitmen KAI untuk memberikan pelayanan yang unggul, memberikan nilai tambah, dan manfaat bagi masyarakat, terutama dalam melayani pelanggan selama libur Nataru.

Lantas, Fasilitas apa aja sih yang dapat kamu nikmati saat singgah di Stasiun Purwokerto?

Yuk simak ulasan yang telah dirangkum dari laman kai.id berikut ini.

Berita Rekomendasi

1. Skybridge

Kini, perjalanan naik kereta dari Stasiun Purwokerto menjadi lebih mudah dan nyaman dengan hadirnya jembatan penghubung (skybridge).

Skybridge ini menghubungkan bangunan loket dengan customer service counter ke ruang tunggu zona dua Stasiun Purwokerto.

Baca juga: Viral Curhatan Penumpang Kereta Api, Merasa Tak Nyaman sebab Wanita di Sebelahnya Garuk Kemaluan

Dibangun sejak 9 Desember 2022, skybridge memiliki panjang 36 meter, lebar 6 meter dan dapat menampung kurang lebih 100 orang.

Akses ke skybridge juga sangat nyaman melalui pintu masuk Stasiun Purwokerto Jalan Kober.

Skybridge dilengkapi dengan lift untuk akses penumpang disabilitas dan eskalator yang menghubungkan lantai 2 dan lantai 1 ruang tunggu zona 2, sehingga memberikan kenyamanan ekstra.

KA Logawa saat hendak berangkat dari Stasiun Purwokerto, Jawa Tengah.
KA Logawa saat hendak berangkat dari Stasiun Purwokerto, Jawa Tengah. (TRIBUNTRAVEL/SRI JULIATI)

2. Customer Service Counter dan Pelayanan Loket

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas