Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
Kodim Depok Lakukan Perbuatan Mulia Ketika Memperingati Maulid Nabi
Dalam kegiatan yang diselenggarakan aula Makodim Depok tersebut, juga diadakan pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi.
Ditulis oleh : Kodam Jaya Mc
TRIBUNNERS - Kodim 0508/Depok menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan menyantuni anak yatim, Senin (25/1/2016).
Dalam kegiatan yang diselenggarakan aula Makodim Depok tersebut, juga diadakan pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi.
Maulid yang bertemakan Jadikan Hikmah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1437H, Kita Mantapkan Mental dan Profesionalisme Prajurit TNI guna Kelancaran dan Keberhasilan Pelaksanaan Tugas dan Pengabdian Bangsa dan Negara itu dihadiri Dandim 0508/Depok Letkol Inf Santosa, para staf, Danramil, Pengurus Persit KCK Cabang XXII, dan seluruh Babinsa.
Dandim dalam sambutannya mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW merupakan tradisi dan rutin dilakukan setiap tahunnya bagi umat muslim.
"Tradisi ini perlu dipertahankan, kita merayakan Hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Jangan hanya merayakan ulang tahun kita sendiri," ujarnya.
Terkait tema maulid yaitu memantapkan mental, Dandim mengajak sekaligus mengimbau keluarga besar Kodim Depok untuk tidak menganggap remeh tentang mental, jiwa dan rohani.
"Kalau mental kita jelek, jiwa kita juga kurang, tentunya yang dilakukan akan menyimpang. Karenanya rohani dan mental kita harus disiram dengan nasihat agama yang baik," katanya.
Sedangkan terkait profesional prajurit, lanjut Dandim berhubungan langsung dengan tugas prajurit untuk memiliki kemampuan tugas yang dilaksanakan sehari-hari sebagai satuan komando kewilayahan.
"Prajurit dituntut melaksanakan tugas pembinaan wilayah, meliputi penduduk, serta situasi dan kondisi. Prajurit juga harus memiliki pengetahuan dan wawasan dalam membina lingkungannya," katanya.