Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
Siswa Bosowa School Makassar Belajar Mengamati Gerhana Matahari
Siswa-siswi Bosowa School Makassar mengadakan observasi pengamatan gerhana matahari total di kota Palu dan kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.
Ditulis oleh : Muhammad Arham, guru Bosowa School Makassar
TRIBUNNERS - Siswa-siswi Bosowa School Makassar mengadakan observasi pengamatan gerhana matahari total di kota Palu dan kabupaten Poso, Sulawesi Tengah.
Rombongan siswa-siswi Bosowa School memadati area pengamatan di puncak gunung Winner Sport Center yang akan menjadi pusat pengamatan gerhana matahari.
Mereka mengadakan persiapan pengamatan gerhana matahari total yang diperkirakan terjadi besok pagi pada pukul 07.30-09.30 WITA.
Pengamatan gerhana matahari massal di kota Palu ini difaisilitasi oleh Himpunan Astronomi Amatir Jakarta (HAAJ).
Satu rombongan siswa-siswi Bosowa lainnya sedang mempersiapkan penelitiannya di lapangan Kalora, Kabupaten Poso.
Aktivitas pengamatan di Poso ini difasilitasi oleh tim Boscha ITB.
Menariknya, rombongan siswa-siswi Bosowa di wilayah ini juga akan mengadakan penelitian minor mengenai pengaruh gerhana matahari total terhadap gerak tumbuhan.
Kota Palu dan kabupaten Poso yang merupakan 2 dari 45 kota dan kabupaten jalur lintasan totalitas gerhana matahari total 2016 menjadi target lokasi observasi fieldtrip siswa-siswi Bosowa.
Kesempatan fieldtrip langka ini menjadi media nyata dan efektif untuk siswa-siswi Bosowa sebagai penerapan ilmu dan teori-teori yang mereka pelajari dalam kelas.