Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
Tiga Tahun Berbisnis di Jawa Timur Nabel Sakha Group Buka Kantor
Di akhir tahun 2019 Nabel Sakha Group kembali melakukan gebrakan investasinya di Jawa Timur. Nabel Sakha meresmikan kantor sekaligus gudang di Jawa
Editor: Toni Bramantoro
Di akhir tahun 2019 Nabel Sakha Group kembali melakukan gebrakan investasinya di Jawa Timur. Nabel Sakha meresmikan kantor sekaligus gudang di Jawa Timur tepatnya di kawasan Sidoarjo Rangkah Industrial Estate (SIRIE) pada tanggal 20 November 2019.
Peresmian itu dilakukan oleh direksi Nabel Sakha Group yang di pimpin oleh Indra Wahyudi selaku direktur utama dan dihadiri juga oleh salah satu perwakilan Total Oil Indonesia yaitu Dedi Mizwar selaku area manager jawa Timur.
Jawa Timur merupakan salah satu propinsi dengan jumlah industri manufakturnya terbesar di Indonesia selain Banten dan Jawa Barat.
Fokus segmen industri yang menjadi fokus dari Nabel Sakha Group adalah industri kertas, makanan, minuman, pakan ternak, kemasan, power plant dan industri besar lainnya.
Indra menambahkan “Setelah 3 tahun kita berbisnis di Jawa Timur dan mendapatkan banyak respon positip dari para pelanggan corporate disini maka kami berani ambil terobosan baru dengan melakukan pembelian aset berupa kantor dan gudang yang cukup besar buat bisnis kami yang jauh lebih baik lagi kedepannya”.
Kantor dan gudang di Surabaya ini merupakan kantor dari tiga perusahaan dari Nabel Sakha Group. Mereka adalah PT. Rafitama Millenial Wahyudi dengan fokus produk Pneumatic dan Hydraulic, PT. Dimensi Quantum Wahyudi dengan produk Vacuum Handling System dan PT. Nabel Sakha Gemilang dengan produk pelumas Total.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.