Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribunners
Tribunners

Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.


Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.

Tribunners / Citizen Journalism

Egy Massadiah: HUT ke-72 Kopassus Terus Aktif Menjaga Keutuhan NKRI

Hari ini, 16 April 2024, Kopassus genap berusia 72 tahun. Galibnya, Kopassus adalah “immortal combatan”. Sebagai satuan militer, Kopassus semakin soli

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Egy Massadiah: HUT ke-72 Kopassus Terus Aktif Menjaga Keutuhan NKRI
Dokumentasi
Komandan Jenderal Komando Pasuskan Khusus (Kopassus) Mayjen TNI Djon Afriandi bersama jajarannya di Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta Timur. 

Oleh: Egy Massadiah
Jurnalis senior

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Hari ini, 16 April 2024, Kopassus genap berusia 72 tahun. Galibnya, Kopassus adalah “immortal combatan”. Sebagai satuan militer, Kopassus semakin solid dari waktu ke waktu. Prajurit para komando berotasi sesuai kodrat batas usia kedinasan.

Seperti halnya peristiwa pergantian Danjen Kopassus yang belum lama berlangsung, dari Mayjen TNI Deddy Suryadi kepada Mayjen TNI Djon Afriandi.

Pada momen sertijab misalnya, tergambar jelas betapa kesinambungan itu berlangsung dengan sangat baik dan solid.

Unsur pimpinan mengalami rotasi, baik untuk alasan penyegaran atau tradisi mutasi yang memang lazim di tubuh TNI. Sementara, pusat pendidikan dan pelatihan Kopassus tidak pernah berhenti menyeleksi, memilih dan melatih prajurit kualifikasi khusus. Rahim Batujajar terus melahirkan insan insan komando dengan kualifikasi yang semakin cemerlang.

Di bumi Batujajar, Bandung Barat tepatnya di Kesatuan Idjon Djanbi, para prajurit digembleng dengan intensitas tinggi. Fisik dan mental ditempa sampai batas ketahanan dengan prinsip kehormatan sebagai dasar. Penanaman jiwa “lebih baik pulang nama daripada gagal dalam tugas” benar-benar meresap sampai ke tulang sumsum.

Di bumi “Tri Yudha Cakti” prajurit komando dilahirkan. Lulus dari Batujajar, dipastikan mereka menjadi prajurit yang memiliki tiga kemampuan dasar, baik di darat, laut, maupun udara. Latihan dan peningkatan skill tidak berhenti di sana, tetapi terus ditingkatkan di masing-masing satuan: Grup 1, Grup 2, Grup 3/Sandi Yudya, dan Grup 81/Gultor.

Berita Rekomendasi

Slogan TRIBUANA CHANDRACA SATYA DHARMA adalah sebuah kenyataan. Mereka adalah prajurit yang telah menguasai taktik dan tehnik ilmu perang khusus, mahir dan andal bergerak secara cepat diberbagai medan baik di darat, laut dan udara. Berjiwa patriotik yang tinggi, senantiasa siap sedia melaksanakan tugas pokok ke setiap penjuru dan siap menghadapi berbagai ancaman, gangguan hambatan dan tantangan NKRI berdasarkan Pancasila.

Kepingan Sejarah

Sejarah Kopassus hari ini terukir dari kepingan sejarah masa lalu. Semua berawal dari sejumlah aksi makar atau pemberontakan kaum separatis. Salah satunya adalah pemberontakan RMS (Republik Maluku Selatan).

Sebagai reaksi atas pemberontakan tersebut, Pimpinan Angkatan Darat segera melakukan tindakan untuk menumpas dengan menunjuk Panglima Tentara Teritorium III, Kolonel A.E. Kawilarang sebagai pimpinan dan Letkol Slamet Riyadi sebagai Komandan Operasi.

Dalam operasi ini Pasukan TNI berhasil melumpuhkan kelompok RMS. Tepat pada tanggal 16 April 1952 melalui sebuah instuksi Panglima Tentara dan Teritorium IIII No.55/Instr/PDS/52 dibentuklah unit pasukan khusus Angakatan Darat yang pertama dengan nama Kesatuan Komando Teritorium III/Siliwangi (Kesko TT).

Kesatuan itu dipimpin oleh Mayor Moch. Idjon Djanbi. Tentara “bule” itu adalah mantan Kapten KNIL (Kononklijk Nederlandsch Indische Leger) sekaligus mantan Korps Speciale Troopen pada perang dunia II.

Dari waktu ke waktu, satuan khusus ini mengalami perubahan nama. Di antaranya, Korp Komando Angkatan Darat (KKAD), Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD), Para Komando Angkatan Darat (PKAD), Pusat Pasukan Khusus Angkatan Darat (Puspassus AD), Komando Pasukan Sandi Yudha (Kopassandha), dan terakhir Komando Pasukan Khusus (Kopassus).

Selain sukses menumpas RMS, Kopassus juga berperan besar dalam penumpasan PRRI/Permesta dan sejumlah kegiatan operasi militer lain. Di antaranya, Operasi Trikora, Operasi Seroja (Timtim), Operasi Pembebasan Sandera (DC-0 Woyla Garuda Indonesia), Pembebasan Kapal Sinar Kudus (Somalia), dan lain sebagainya.

Halaman
12
Tribunners merupakan jurnalisme warga, dimana warga bisa mengirimkan hasil dari aktivitas jurnalistiknya ke Tribunnews, dengan mendaftar terlebih dahulu atau dikirim ke email redaksi@tribunnews.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas