Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

NEWSVIDEO: Perajin Batu Permata Pasar Inpres Kebun Sayur Balikpapan

Lebih dari 50 pedagang batu permata di pasar Inpres Kebun Sayur

Editor: Bian Harnansa

Laporan Wartawan Trbun Kaltim, M Wikan E

TRIBUNNEWS.COM, BALIKPAPAN - Beginilah video proses pembuatan batu permata. di Pasar Inpres Kebun Sayur Balikpapan, Kalimantan Timur, bukan hanya menjual berbagai jenis batu permata. Pasar ini juga menjual bongkahan batu mentah yang belum diolah termasuk pengolahannya

Batu permata awalnya hanya bongkahan batu, setelah itu, batu-batu tersebut dipotong dengan ukuran tertentu. Hasil potongan batu barulah digosok dengan menggunakan alat penggosok. Rian salah satu penggosok batu menjelaskan, dalam satu hari ia bisa menggosok sekitar 10 batu "Satu batu itu sekitar satu hingga satu setengah jam. Dalam satu hari, saya bisa menggosok batu sekitar 10 batu, dari bongkahan, hingga pemasangan dipengaitnya," kata Rian, Senin (23/2/2015).

Dalam proses pembuatan batu permata, pemotongan bongkahan batu permata, merupakan hal pertama yang dilakukan. Seperti yang dilakukan Hasan, seorang yang mengerjakan pemotongan bongkahan batu permata. "Satu bongkahan tergantung besarannya, ada yang bisa jadi sepuluh ada yang bisa lebih, setelah itu masuk ke proses penggosokan, nah itu orangnya lain lagi," kata Hasan.

Ada lebih dari 50 pedagang batu permata di pasar Inpres Kebun Sayur, karena saat ini lagi hebohnya batu permata, kesibukan pasar batu permata, tidak berhenti sejak pagi hingga sore hari.Untuk harga batu permata sangat bervariatif, bahkan ada yang mencapai kisaran Rp 30 Juta.

BERITA REKOMENDASI
Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas