Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahasiswa Ibnu Chaldun Berunjukrasa Terkait Praktik Jual-Beli Ijazah

Mereka menuntut Polda Metro Jaya segera menahan tersangka kasus keterangan palsu.

Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Ibnu Chaldun, menggelar unjuk rasa di depan Kantor Polda Metro Jaya, Jl. Jendral Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (7/10/2015).

Mereka menuntut Polda Metro Jaya segera menahan tersangka kasus keterangan palsu dalam dokumen akta yayasan kampus meraka, Alfian Amura.

Unjukrasa
Mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun.

Dalam keterangan pers-nya, diketahui bahwa tersangka diduga melakukan praktik jual-beli ijazah atas nama kampus mereka.

Kasus ini sudah dilaporkan ke Kepolisian sejak Agustus 2014.

Namun, para demonstran menganggap, kasus ini masih misteri.

"Kami meminta Polda Metro Jaya konsisten terhadap penegakan hukum," ujar seorang demonstran yang berdiri di atas mobil komando.

BERITA TERKAIT

Saat itu di Kantor Polda Metro Jaya sedang ada acara penyuluhan bahaya narkoba.

Pihak Polda Metro Jaya meminta agar mahasiswa menghentikan orasinya, karena mengganggu acara penyuluhan.

Akhirnya disepakati tujuh orang perwakilan demonstran diizinkan masuk bertemu perwakilan Polda Metro Jaya, dengan syarat para demonstran berhenti berorasi. 

Lihat video di atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas