Tangisan Istri Oknum Polisi Saat Kamarnya Digeledah Terkait Kepemilikan Sabu-sabu
Polda Babel bekuk oknum polisi, tersangka kepemilikan lima gram sabu-sabu. Barang haram tersebut disembunyikan di jok motor.
Penulis: Deddy Marjaya
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Bangka Pos Deddy Marjayan
TRIBUNNEWS.COM, BANGKA - Anggota Ditnarkoba Polda Kepulauan Bangka Belitung membekuk Briptu Tr, anggota Polres Pangkalpinang di salah satu warnet game online, Senin (14/3/2016) sore.
Dari penangkapan oknum itu, petugas mengamankan lima gram sabu-sabu dari bawah jok motor.
Kasubdit I Ditnarkoba AKBP Marpaung langsung memerintahkan anggotanya untuk mendatangi kediaman Briptu Tr.
Dari kamar yang ditempati Briptu Tr dan istrinya, hanya ditemukan timbanan digital, ratusan platik kecil, pipet, dan pemesanan tiket Pangkalpinang-Pekanbaru.
Saat penggeledahan, ibu dan istri Briptu Tr tak kuasa menahan kesedihannya. Mereka menangis sesenggukan.
"Ya Allah," ucap mereka sembari terisak.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.