Penampilan Seksi dan Fashionable Para Pemilik Tubuh Sintal
Terinspirasi dari gaya Beach Resort, Maroko, dan Paris, MySize menampilkan koleksi terkini yang unik dan berani dalam memadukan warna.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Acara Jakarta Fashion & Food Festival (JFFF) 2016 menjadi ajang unjuk gigi bagi brand fashion My Size, sebuah label pakaian yang identik dengan koleksinya yang berukuran besar.
My Size hari ini menggelar fashion show bertajuk 'My Size Travelling in Style' dalam gelaran JFFF 2016 yang dihelat di The Forum, Mall Kelapa Gading 3, Jakarta Utara, Sabtu (7/5/2016).
Terinspirasi dari gaya Beach Resort, Maroko, dan Paris, My Size menampilkan koleksi terkini yang unik dan berani dalam memadukan warna.
Salah seorang pendiri My Size Suzanne Subianto, menjelaskan dirinya merasa senang bisa turut meramaikan ajang fashion paling bergengsi di Jakarta tersebut.
"Kami gembira dapat berpartisipasi di ajang fashion paling bergengsi Jakarta Fashion & Food Festival 2016 ini," ujar Suzanne.
Wanita bertubuh sintal tersebut menuturkan, show tersebut merupakan ajang perdana bagi My Size tampil dalam gelaran JFFF.
"Memang ini merupakan partisipasi perdana kami yang ditujukan untuk meningkatkan brand image My Size di kalangan fashionista Ibu kota," paparnya.
Lebih lanjut, menurutnya, tampilnya brand My Size dalam fashion show tersebut sekaligus sebagai perayaan ke-13 tahun lahirnya label yang diperuntukkan bagi kaum berukuran besar.
"Kehadiran kami di sini pun tak lepas sebagai bagian dari perayaan Anniversary ke-13," imbuhnya.
Selain itu, Suzanne juga mengatakan bahwa My Size hadir untuk menumbuhkan rasa percaya diri para pecinta fashion yang memiliki tubuh gemuk agar bisa tetap tampil fashionable.
"Kami juga hadir untuk menumbuhkan kepercayaan diri fashionista yang bertubuh 'special' bahwa mereka tetap dapat tampil fashionable dan trendI," tandasnya.
Fashion show brand My Size merupakan bagian dari rangkaian fashion show yang diadakan sejak 29 April hingga 15 Mei mendatang.
JFFF juga memiliki rangkaian fashion show lain yang dihelat di Ballroom Harris Hotel & Conventions, Kelapa Gading, pada 4 hingga 12 Mei 2016.
Jakarta Fashion & Food Festival 2016 kini kembali digelar, selama 1 bulan, yakni 22 April hingga 22 Mei mendatang.
Acara tersebut juga menjadi ajang penyaluran bakat bagi mereka yang memiliki passion di bidang mode, selain itu, penghargaan juga sedianya diberikan bagi mereka yang telah berkiprah dalam dunia mode.
JFFF 2016 merupakan gelaran ke-13 yang diselenggarakan oleh Summarecon, bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi DKI Jakarta, serta didukung oleh Kementerian Pariwisata RI dan Badan Ekonomi Kreatif RI.
Bagi para pecinta fashion, Anda bisa langsung mengakses website resmi JFFF di www.jff.info untuk mengetahui informasi lengkap terkait rangkaian acara tersebut. (*)