Luapan Sungai Bengawan Solo Rendam Permukiman di Kelurahan Semanggi
Warga tidak memperkirakan ketinggian air mencapai dua meter.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Bayu Ardi Isnanto
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Sungai Bengawan Solo meluap. Tak pelak, permukiman yang ada di bantaran, seperti di Kelurahan Semanggi, Pasar Kliwon, Solo, kebanjiran, Minggu (19/6/2016).
Menurut Prihanto, Ketua RT 01 RW 04, Kelurahan Semanggi, air sungai mulai meninggi pada Sabtu (18/6/2016) pukul 23.00 WIB.
Menurutnya, warga tidak memperkirakan ketinggian air mencapai 2 meter.
"Jadi warga tadi tidak banyak mengungsikan barang-barangnya, hanya barang yang penting saja," katanya.
Makanya, dari rekaman video ada sebuah mobil terendam banjir karena pemiliknya tak sempat memindahkan.(*)
Berita Rekomendasi