Disdik Jabar Kunjungi Arya Permana Bocah Obesitas Asal Karawang
Setidaknya empat pegawai Disdik Jabar yang menjenguk bocah 10 tahun asal Kabupaten Karawang itu.
Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku Muh Guci S
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Sejumlah pegawai Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat menengok Arya Permana di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Jalan dr Djundjunan, Kota Bandung, Kamis (14/7/2016).
Setidaknya empat pegawai Disdik Jabar yang menjenguk bocah 10 tahun asal Kabupaten Karawang itu.
Informasi yang dihimpun Tribun, kedatangan pegawai Disdik Jabar itu untuk melihat langsung kondisi Arya setelah dirawat selama empat hari tiga malam di RSHS.
Selain itu, mereka juga ingin bertemu dengan orangtua Arya untuk membahas soal pendidikan.
Hal itu mengingat Arya tak melanjutkan sekolah selama setahun terakhir.
Rencananya Arya akan kembali melanjutkan pendidikan sembari menjalani pengobatan dan perawatan di RSHS.
Namun belum diketahui teknis dan metode pendidikan yang akan diberikan kepada bocah berbobot hampir 200 kilogram itu.
Kasi Kurikulum dan Kesiswaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus Disdik Jabar, Esther Miori Dewayani, beserta tiga stafnya masih mewawancarai Arya.
Mereka menyaksikan langsung tingkah laku Arya yang saat ini masih duduk di kelas tiga tingkat sekolah dasar.
Rencananya Disdik Jabar akan mengirimkan guru khusus untuk memberikan materi pelajaran kepada Arya setelah melakukan observasi terhadap Arya dan melakukan wawancara terhadap orangtuanya.
“Hari ini kami mendapatkan hasil penilaian, hasil observasi, dan hasil wawancara. Hasilnya akan kami olah untuk menentukan langkah dan sentuhan pendidikan Arya,” kata Esther.
Esther mengatakan, pihaknya akan mengirimkan guru khusus untuk memberikan layanan pendidikan kepada Arya.
Metode dan cara mengajarmnya, kata dia, juga disesuaikan dengan kondisi anak setelah dari hasil observasi terhadap Arya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.