Ribuan Mahasiswa Baru Universitas PGRI Diminta Jangan Salah Gaul
Mahasiswa baru Universitas PGRI (UPGRI) Palembang mengikuti Orientasi Pendidikan dan Pengenalan Kampus.
Editor: Willem Jonata
Laporan wartawan Sriwijaya Post, Odi Aria Saputra
TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Lebih 2000 mahasiswa baru Universitas PGRI Palembang mengikuti Orientasi Pendidikan dan Pengenalan Kampus (Opdik).
Kegiatan itu berlangsung di Gedung H Universitas PGRI, Jalan Jend A Yani Palembang, Senin (5/9/2016).
Para mahasiswa yang berasal fakultas FKIP, Ekonomi dan Perikanan, diberi wejangan untuk membekali diri pada lingkungan kampus. Termasuk cara berorganisasi di lingkungan UPGRI Palembang.
Rektor UPGRI Palembang, Syarwani Ahmad berpesan kepada para mahasiswa baru agar pandai-pandai membawa diri selama mengikuti masa perkuliahan.
"Jangan sampai karena salah pergaulan nantinya justru membawa mereka terjerumus ke dalam narkoba dan seks bebas," tandasnya.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.