Waktu Kecil, Thomas Djorghi Masak Nasi Goreng dan Telur Dadar Buat Orangtuanya
Mamanya model, papanya petinju. Mereka tak bisa masak. Dari situlah Thomas Djorghib belajar memasak.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bisnis kuliner yang digeluti oleh Thomas Djorghi saat ini, tak lepas dari masa lalunya. Ia ternyata suka masak sejak masih kanak-kanak.
Thomas sudah terbiasa memasak untuk keluarganya di rumah. Setiap pagi, ia menyiapkan sarapan nasi goreng dan telur dadar.
"Mama saya model, papa sama petinju, enggak ada yang bisa masak. Jadi, saya yang masak nasi goreng dan telur dadar untuk mereka. Semuanya belajar sendiri," ucapnya ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Saat ini, Thomas memulai usahanya di bidang kuliner. Ia menjual makanan khas Palembang, yaitu pempek.
Tak hanya itu, pria kelahiran Jakarta ini juga berbisnis properti di kawasan Bali.(*)
Berita Rekomendasi