Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wagub Djarot Tanam Palm untuk Gantikan Tanaman yang Rusak Akibat Demo Ormas

"Cangkul, cangkul yang dalam, menanam jagung di kebun kita," sorak para relawan.

Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Relawan pendukung petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Djarot Saiful Hidayat yang menamakan diri Dulure Djarot bergotong-royong merapikan taman di median Jalan Medan Merdeka Selatan, tepat di depan Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Minggu (16/10/2016).

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat yang didampingi istri tercinta, Happy Farida terlihat mrncangkul tanah, lalu menanam Palm Kipas.

Ketika Wagub Djarot Saiful Hidayat menangkul, nyanyian Menanam Jagung karya Ibu Sud dikumandangkan secara lantang oleh para relawan yang menyaksikannya.

"Cangkul, cangkul yang dalam, menanam jagung di kebun kita," sorak para relawan.

Usai menanam Palm Kipas itu, Djarot Saiful Hidayat memberikan keterangan kepada para awak media mengenai apa saja yang di tanam dan mengenai kerusakan taman tersebut, akibat aksi unjuk rasa yang dilakukan gabungan organisasi massa (ormas) pada Jumat, dua hari lalu.

"Palm terus kemudian tengah-tengah kemudian terus gitu yah. Ada lima Palm, kemudian di sekitarnya di tanaman regu yah. Dan kerusakan nggak begitu berat, nggak begitu besar," kata Djarot Saiful Hidayat.

Berita Rekomendasi

"Tapi dengan pola gotong-royong kami ini, kita berharap masyarakat bersegera memeilirah taman kota, kalau demo besar kaya begitu ya memang ada yang rusak, nggak apa-apa," tambah Djarot. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas