Raih Proper Emas ke-6 Kali, Badak NGL Piawai Kelola Lingkungan dan Sosial
PT Badak NGL yang beroperasi di Bontang Kalimantan Timur berhasil meraih anugerah PROPER dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan ke-6 kalinya
TRIBUNNEWS.COM - Keberhasilan PT Badak NGL yang beroperasi di Bontang Kalimantan Timur dalam meraih anugerah PROPER dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk ke-6 kali, yang diberikan Wakil Presiden HM Jusuf Kalla di Jakarta, Rabu (7/12), membuktikan perusahaan gas alam cair terbesar Indonesia ini memiliki tata kelola lingkungan dan hubungan stakeholders (para pemangku kepentingan) yang piawai.
Menurut pengamat Corporate Social Responsibility (CSR) dari Indocita Consultant Budi Retno Minulyo, Kamis (8/12), keberhasilan PT Badak NGL dalam meraih PROPER emas tahun 2016 ini merupakan prestasi tersendiri apalagi predikat emas merupakan kali ke-6 secara berturut-turut yang diraih perusahaan ini.
Artinya ini membuktikan pengakuan kuat para pihak akan ketaatan PT Badak NGL dalam manajemen lingkungan dan program-program penggunaan sumber energi yang efisien dan ramah lingkungan.
“Bukan hanya itu, proper emas juga bentuk pengakuan adanya inovasi-inovasi yang dilakukan oleh PT Badak NGL dalam program pemberdayaan masyarakat beserta multiplier effect program terhadap kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah," jelas Budi.
Menurut Budi, bukan sesuatu yang mudah untuk mempertahankan prestasi ini selama 6 tahun berturut-turut, apalagi dari tahun ke tahun kompetisi semakin ketat.
“Kreativitas dan inovasi pengelolaan program menjadi kunci yang didukung manajemen yang baik serta tim yang handal dan berkapasitas tinggi,” terangnya.
Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan (PROPER) merupakan salah satu upaya KLHK untuk mendorong penaatan perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup dengan indikator yang terukur.
Tujuan meningkatkan peran perusahaan dalam melakukan pengelolaan lingkungan sekaligus menimbulkan efek stimulan dalam pemenuhan peraturan lingkungan dan nilai tambah terhadap pemeliharaan sumber daya alam, konservasi energi, dan pengembangan masyarakat.
President Director & CEO PT Badak NGL, Salis S. Aprilian kepada media menyatakan, penghargaan yang diterima PT Badak NGL merupakan motivasi sekaligus pendorong untuk terus menjalankan komitmen terhadap lingkungan alam dan masyarakat.
“Ini sekaligus sebagai hadiah ulang tahun bagi PT Badak NGL, yang pada 26 November 2016 genap berusia 42 tahun,” katanya.