Bukan Orang Sembarangan, Sosok PNS Pertama Adalah Sri Sultan Hamengku Buwono IX, Punya NIP 010000001
Pegawai Negeri Sipil (PNS) akhir-akhir ini kerap disebut karena diliputi berbagai isu, termasuk pemecatan 1,6 juta PNS.
Penulis: Ahmad Nur Rosikin
Editor: Natalia Bulan Retno Palupi
TRIBUNNEWS.COM - Pegawai Negeri Sipil (PNS) akhir-akhir ini kerap disebut karena diliputi berbagai isu, termasuk pemecatan 1,6 juta PNS.
Namun, tak banyak diketahui perihal orang pertama yang menjadi PNS di tanah air.
Rupanya, sosok PNS pertama di Indonesia bukan orang sembarangan.
Baca: Pemda DIY Butuh Ribuan PNS, Mayoritas untuk Guru dan Tenaga Kesehatan
Baca: Soal Rencana Pemberhentian 1,6 Juta PNS, Presiden Jokowi Punya Kuasa Penuh Pecat ASN
Sosok itu adalah Sri Sultan Hamengku Buwono IX, seperti yang pernah diberitakan Sripoku.com dari Kompas.com, Rabu (17/6/2020).
Raja Keraton Yogyakarta tersebut tercatat memiliki kartu PNS pada tahun 1940.
Berita Rekomendasi