News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Nilai Ekspor Tekstil Diprediksi Tembus 12,9 Miliar Dolar AS

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang pengrajin kain toraja sedang mendemontrasikan pembuatan kain Toraja pada acara Pameran Kain Toraja yang bertajuk Untannun Kameloan di Museum Tekstil, Jalan K.S. Tubun / Petamburan No. 4 Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (19/9/2012). (Tribun Jakarta/Jeprima)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) menargetkan nilai ekspor tekstil dan produk tekstil (TPT) tahun ini mencapai 12,9 miliar dolar AS. Angka tersebut diketahui meningkat 4 persen dibandingkan realisasi ekspor tahun lalu yaitu 12,4 miliar AS.

"Peningkatan tersebut bakal ditopang oleh permintaan TPT dari AS yang relatif masih stabil dan permintaan Jepang yang terus menguat, terutama untuk kelompok produk garmen," kata Ade Sudrajat, Ketua Umum API, pada acara konferensi pers Aseantex dan Streetwear Asia 2013 di Jakarta, Jumat (18/10).

Menurut Ade, dari total volume ekspor TPT tahun ini diprediksi ekspor ke AS dan Uni Eropa mencapai 50 persen, sedangkan sisanya masuk ke Jepang, Timur Tengah, dan negara Asean lainnya.

Ade optimistis target nilai ekspor TPT tahun ini bakal terealisasi mengingat produk TPT buatan Indonesia sangat disukai konsumen di AS dan Uni Eropa.

Sementara itu, tahun depan pelaku usaha TPT yang tergabung dalam API menargetkan peningkatan nilai ekspor TPT ke sejumlah negara mencapai 14 miliar dolar AS. Namun, untuk merealisasikan target tersebut diperlukan pelayanan publik yang dilakukan oleh pemerintah.

“Selain meningkatkan pasar ekspor, kami akan meningkatkan penjualan TPT untuk pasar domestik. Nilai penjualan produk TPT untuk pasar domestik bisa mencapai 8 miliar dollar AS,” ujarnya.

Ade menambahkan, dalam rangka meningkatkan penjualan produk TPT, pihaknya akan menyelenggarakan Aseantex dan Streetwear Asia dengan memamerkan produk fesyen tekstil maupun garmen.

“Produk dari Indonesia mempunyai kualitas yang baik dan mampu bersaing dengan produk dari negara Asean lainnya,” katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini