News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Solahart Bidik Pasar Apartemen

Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Bernadi Utama, agen tunggal pemegang merek (ATPM) pemanas air tenaga surya merk Solahart dari Australia yakin target penjualannya kembali meningkat sebesar 15-17 persen dari tahun lalu.

Direktur Utama PT Bernadi Utama, Aquinas Adipraja Rulan, mengatakan, pihaknya optimistis menghadapi kondisi tahun ini.

"Hal itu didorong oleh hasil pendapatan sepanjang 2015 yang cukup baik ditengah pelemahan ekonomi. Perusahaan tetap yakin pasar kelas menengah atas akan tetap meningkat," ujar Adipraja, Kamis (17/3/2016).

Menurut dia, sepanjang tahun ini untuk mencapai target pendapatan perusahaan kembali memperkenalkan Electric Water Heater yang hadir dalam tiga varian yaitu pemanas air yang menampung 25 liter, 50 liter dan 100 liter. Produk tersebut akan menyasar segmen resedensial, apartemen dan cottage.

"Kalau melihat kondisi ekonomi 2015 yang melambat, ternyata tidak banyak pengaruh ke penjualan yang masih naik sebesar 17 persen. Ke depan, untuk penjualan 2016 kami masih yakin bisa tumbuh di angka 15-17 persen dan menyasar kelas menengah atas yang ternyata hanya alami perlambatan bukan penurunan," jelasnya.

Adipraja mengungkapkan, dengan keluarnya produk baru dan masih meningkatnya penjualan, Solahart diharapkan dapat mengisi sebesar 10 persen dari seluruh apartemen yang dibangun sepanjang tahun dan bisa menguasai market share sebesar 40-50 persen di seluruh Indonesia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini