News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketua Apindo Sebut Jokowi Dibohongi Menteri terkait Stok Daging Sapi

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Warga yang telah menerima kupon berbelanja sembako pada Operasi Pasar yang diadakan di Perumahan Sadang Luhur, Kelurahan Sekeloa, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Kamis (2/6/2016). Pasar murah yang diselenggarakan Perum Bulog Divre Jabar ini untuk meminimalisir lonjakan harga sembako yang kerap terjadi menjelang Ramadan. Mobil OP ini menjual gula pasir Rp 12.000 per kg, beras Rp 7.900 per kg, bawang merah 13.000 per kg, minyak goreng Rp 11.500 per kg, daging sapi Rp 85.000 per kg, bawang putih Rp 29.000 per kg, dengan pembelian maksimal 2 kg. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Anton J Supit menilai Presiden Jokowi tidak pernah diberi data oleh pembantunya di pemerintahan mengenai stok daging sapi di dalam negeri.

Karena harga daging mencapai Rp 80 ribu per kilo menurut Anton tidak bisa dilaksanakan, akibat kurangnya pasokan.

"Kasihan Pak Jokowi disuguhi data tidak benar," ujar Anton, Senin (6/6/2016).

Harga daging sapi masih berada di kisaran Rp 100 ribu per kg. Pemerintah kemudian membuka keran impor untuk menambah pasokan agar harga bisa ditekan Rp 80 ribu sesuai perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Anton kemudian memaparkan harga daging sapi Rp 80 ribu bisa diberikan pemerintah saat ini. Namun yang dijual adalah daging jeroan (karkas) diimpor dari Australia.

"Oke sapi Rp 80 ribu dimana sapi karkas dari Australia," ungkap Anton.

Anton menambahkan bahwa harga daging sapi sulit ditekan sampai Rp 80 ribu, karena pasokan masih sangat tipis saat ini. Apalagi saat ini, kata Anton mayoritas peternak sapi berasal dari masyarakat kecil.

"Nggak masuk akal. Sekarang 80 sampai 85 persen peternak sapi kecil, Harga Pokok Pembelian daging sapi pasti lebih dari Rp 80 ribu," papar Anton.

Andi salah satu pedagang daging sapi di Pasar Benduangan Hilir mengungkap, meski ada operasi, tidak membuat harga daging sapi di pasaran ikut turun.

"Harga daging sapi dari pejagalannya sudah mahal. Saya beli Rp 88.000 per kilo langsung dari tukang jagal. Itu juga saya beli sama tulang dan lemak-lemaknya, bukan dagingnya saja," ujar Andi.

Dengan kondisi seperti itu, mau tidak mau Andi juga harus menaikkan harga jual ke konsumen.

"Saya jual harga daging sapi Rp 130.000 per kilogram," kata Andi.

Menurut dia, harga daging sapi pada tingkat pedagang bisa turun kalau harga jual di pejagalan juga turun. Untuk itu, dia berharap pemerintah dapat bisa mewujudkan hal itu.

"Harusnya pusat bisa menurunkan harga di pejagalan juga, pemerintah jangan teori saja," kata Andi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini