News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tax Amnesty

Dana Repatriasi yang Masuk ke Bank Mandiri Baru Rp 100-an Miliar

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah nasabah Bank Mandiri antre menarik uang di lokasi ATM.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -‎ Seretnya dana yang dialirkan WNI dari asetnya yang disimpan di luar negeri dalam rangka tax amnesty memang bukan isapan jempol.

Bank Mandiri Tbk mencatat dana repatriasi yang telah masuk ke perseroan dari program amnesti pajak baru mencapai Rp 100 miliar.

Direktur Finance & Treasury Bank Mandiri Tbk Pahala N. Mansury ‎mengatakan, wajib pajak yang menyatakan minat ke Bank Mandiri untuk melakukan repatriasi cukup besar, sekitar Rp 8,5 triliun, baik itu perorangan maupun badan.

"Tapi yang sudah masuk ke rekening khusus (Rekening Dana Nasabah) belum terlalu banyak, khusus repatriasi sekitar Rp 100 miliar, repatriasi ini semuanya perorangan,"ujar Pahala di gedung Bank Mandiri, Jakarta, Rabu (24/8/2016).

Masih minimnya dana repatriasi yang masuk, kata Pahala, karena wajib pajak saat ini masih mendalami atau mengkaji instrumen investasi apa yang pilih dalam penempatan dananya.

"Pada akhir September nanti akan ramai, sekarang mereka masih menentukan instrumennya," ucapnya.

Adapun instrumen yang disiapkan Bank Mandiri ‎seperti deposito, saham, obligasi, Reksadana Penyertaan Terbatas (RDPR), dan produk lainnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini