Satu Hati yang dikenalkan kepada masyarakat pada Agustus 2010 merupakan sebuah spirit baru bagi Honda Motor dan konsumennya yang telah bersama-sama dalam waktu yang panjang.
Konsumen dan Honda Motor telah saling menginspirasi dalam mewujudkan mimpi dan menaklukkan segala tantangan dalam satu visi.
Kesadaran terhadap kebersamaan inilah yang melatarbelakangi lahirnya Satu Hati dalam meraih mimpi.
Inovasi Layanan
Wiwiek D. Santoso menceritakan komitmen MMS dalam memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. Hal ini selalu melandasi semangat dalam melakukan perbaikan dan pengembangan inovasi serta model bisnis.
Meskipun jalan tol merupakan sektor infrastruktur, MMS selalu berupaya memberikan yang terbaik untuk pengguna jalan.
Inovasi Customer Engagement
Agus Prajitno juga berbagi strategi bagaimana Astra International-Toyota Sales Operation (Auto2000) mendatangkan servis purna jual ke lokasi pelanggan, membuat digitalisasi data pelanggan untuk memberikan pengingat bagi pelanggan, memudahkan pelanggan melakukan booking servis langsung dari telepon genggam pelanggan dan memberikan penawaran dan promo khusus bagi pelanggan Auto2000.
Selalu mencari tahu harapan pelanggan dan senantiasa berinovasi untuk melampaui harapan pelanggan, menurut Agus adalah dua kunci utama dalam menciptakan layanan purna jual yang memuaskan pelanggan.
Inovasi Network
Sigit P. Kumala berbagi strategi bagaimana Astra International-Honda Sales Operation (Astra Motor) mengembangkan kualitas jaringan untuk mencapai kinerja terbaik dan hal itu menjadi salah satu kunci kesuksesan Astra Motor.
Untuk itu, diperlukan komitmen, penyelarasan dan perbaikan secara berkesinambungan dengan berorientasi pada konsumen.
Inovasi Struktur
Jodjana Jody menceritakan bagaimana sebuah inovasi dilakukan untuk mengantisipasi masalah atau tantangan yang diprediksi akan muncul pada masa mendatang.