Meski begitu, Zuckerberg dan istrinya Priscilla Chan telah berjanji untuk menyumbangkan 99 persen dari kekayaannya untuk filantropi.
Baru-baru ini mereka menyumbangkan USD 214 juta untuk lembaga nonprofit lain.
Microsoft
Sang pendiri Microsoft, Bill Gates yang menguasai 1 persen dari total keseluruhan saham, kehilangan USD 5 miliar di awal Oktober.
Ia masih berada di posisi kedua sebagai orang terkaya di dunia dengan harya kekayaan sebesar USD 95 miliar.
Kekayaan pendiri Google Larry Page dan Sergey Brin merosot USD 20 miliar dari puncaknya pada Juli.
Apple
Berkshire Hathaway sebagai pemegang saham Apple terbesar, juga terimbas dan kekayaannya berkurang sebesar 23 persen dari posisi tertingginya.
Saham Apple tertekan sebagai buntut dari laporan Wall Street Journal yang menyebut pihak Apple memangkas produksi iPhone XR, iPhone XS dan iPhone XS Max.