TRIBUNNEWS.COM - Beredar kabar Pertamina bakal menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) malan ini, Kamis (29/8/2019) pukul 24.00 WIB.
Info kenaikan harga BBM itu salah satunya beredar di facebook.
"Sekilas info*
Malam ini jam 24.00 BBM naik:
Premium Rp 9.500
Pertalite Rp 11.000
Pertamax Rp 14.000
Bio Solar Rp 8.250
Dexlite Rp 13.000
*mohon di sebar luaskan kepada temen atau family atau sahabat yang belum mengetahui..."
Demikian info yang beredar di faceook.
Warganet lainnya juga menanyakan soal kebenaran info kenaikan harga BBM melalui akun twitter Pertamina.
"@pertamina Selamat malam mimin, mau nanya nih apa benar malam ini harga BBM bakal naik? Mohon konfirmasi dan klarifikasi berita yg beredar, terimakasih," tulis seorang warganet.
Baca: Penyalur BBM Satu Harga Kini Hadir di Nusa Ceningan, Bali
Atas kabar tersebut, Pertamina menegaskan informasi kenaikan harga BBM malam ini dipastikan hoaks.
Hal itu disampaikan oleh VP Corporate Communication Pertamina, Fajriyah Usmah, dalam keterangan tertulis via WhastasApp yang diterima Tribunnews.com.
"Pertamina menegaskan bahwa informasi mengenai Kenaikan Harga BBM pada pukul 24.00 Jumat, 30 Agustus 2019 adalah tidak benar (HOAX)."
"Setiap kebijakan penyesuaian harga BBM diumumkan melalui Website resmi www.pertamina.com," tulis Fajriyah.
(Tribunnews.com/Daryono)