News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jack Ma Klaim IPO Perusahaan Barunya Akan Jadi yang ''Terbesar'' dalam Sejarah Dunia

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pendiri Alibaba, Jack Ma

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, SHANGHAI - Pendiri Alibaba, Jack Ma, mengatakan daftar penawaran umum perdana (IPO) dari perusahaan financial technology miliknya, Ant Group di Shanghai dan Hong Kong akan memecahkan rekor dunia, 'terbesar' dalam sejarah.

Ant Group diperkirakan akan mengumpulkan 34,5 miliar dolar Amerika Serikat (AS) dalam pencatatan ganda setelah menetapkan harga sahamnya pada hari Senin kemarin.

Baca juga: China-AS Makin Panas, Trump Bidik Perusahaan Fintech Mikik Jack Ma Masuk Daftar Hitam

"Ini kali pertama harga terbesar dalam sejarah manusia ditentukan di luar New York City," kata Jack Ma.

Dikutip dari laman Russia Today, Selasa (27/10/2020), miliarder asal China itu menyebut penawaran tersebut sebagai 'keajaiban'.

"Sebelumnya, kami tidak berani memikirkannya lima tahun lalu, atau bahkan tiga tahun lalu," jelas Jack Ma.

Baca juga: Jack Ma Tersandung Hukum di India Atas Dugaan Pemecatan Karyawan Semena-mena

Menurut laporan, pencatatan ganda senilai 35 miliar dolar AS ini akan melampaui rekor yang ditetapkan oleh pencatatan 29,4 miliar dolar AS Saudi Aramco pada Desember lalu.

Ant Group, yang memiliki platform fintech populer Alipay, kini menjelma sebagai salah satu unicorn paling berharga di dunia.

Perusahaan ini sebelumnya mengatakan bahwa daftar tersebut akan membantu mempercepat tujuannya untuk mendigitalkan industri jasa di China dan mendorong permintaan domestik.

Sementara itu Ketua eksekutif perusahaan, Eric Jing, menjelaskan bahwa menjadi perusahaan publik tentunya akan meningkatkan transparansi kepada para pemangku kepentingan.

"Termasuk pelanggan, mitra bisnis, karyawan, pemegang saham, dan regulator, melalui komitmen kami untuk melayani mereka yang kurang terlayani, memungkinkan seluruh masyarakat untuk berbagi pertumbuhan bersama kami," kata Jing.

Bisnis Ant selama ini didukung oleh raksasa e-commerce China, Alibaba, yang didirikan oleh Jack Ma.

Jack Ma pun saat ini memiliki 33 persen saham Ant.

Alibaba memiliki salah satu IPO terbesar dalam sejarah dengan penilaian 25 miliar dolar AS.

Kapitalisasi pasarnya pun telah berkembang menjadi lebih dari 831 miliar dolar AS.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini