Laporan Wartawan Tribunnews.com, Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Pegadaian meraih penghargaan Indonesia’s Best Companies to Work for In Asia 2022 dalam acara HR Asia Awards yang digelar virtual, Kamis (21/7/2022).
Penghargaan berhasil diraih karena Pegadaian dinilai mampu menjaga keberagaman budaya, dan mengedepankan kesetaraan gender, serta memiliki kepedulian untuk memberikan kesempatan yang luas bagi penyandang disabilitas untuk menjadi bagian dalam pengembangan SDM di Pegadaian sebagai Insan Pegadaian.
Baca juga: Laba Bersih Pegadaian Naik 36,15 Persen di Semester I 2022
Direktur Human Capital, Legal & Compliance PT Pegadaian Ridwan Arbian Syah berharap penghargaan ini memotivasi manajemen dankaryawan Pegadaian untuk terus mengimplementasikan strategi transformasi groom talent, great culture, maupun prinsip-prinsip good corporate governance.
"Pegadaian konsisten menerapkan prinsip transparansi dan fairness. Dalam proses pengelolaan SDM sejak dari rekrutmen, pengembangan sampai penempatan setiap orang mempunyai kesempatan yang sama tanpa membedakan suku, ras dan agama," ujar Arbian Syah, Sabtu (23/7/2022).
Baca juga: Pegadaian dan Ditjen Kekayaan Negara Perkuat Kerjasama Akurasi Data Bea Lelang
"Perusahaan juga memberikan peluang kepada penyandang disabilitas untuk berkarir di Pegadaian,” ucap Ridwan.
Ridwan menambahkan Pegadaian juga terus berperan aktif mewujudkan program pemerintah yang antara lain diwujudkan melalui pengembangan SDM Pegadaian talenta profesional, kompeten serta mempunyai daya saing tinggi di level nasional maupun global.
Saat ini Pegadaian memiliki 14 ribu karyawan tersebar di cabang di Sabang sampai Merauke.