News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

M-Banking BCA Dikabarkan Tidak Bisa Diakses Hari Ini, Kenapa Ya?

Penulis: Yanuar R Yovanda
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi layanan mobile banking M-Banking BCA.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Layanan mobile banking (M-Banking) PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dilaporkan mengalami kendala, sehingga tidak bisa diakses pada hari ini.

Berdasarkan pengamatan Tribunnews, laporan tersebut diinformasikan oleh beberapa netizen melalui Twitter, di antaranya oleh akun @etateh_anget.

"@HaloBCA tolong benerinmbanking bca, saya mau bayaran spp ini om," tulisnya, Minggu (14/5/2023).

Baca juga: Kemenag Akui BSI Error Berdampak pada Pelunasan Biaya Haji 2023

Keluhan serupa dilontarkan oleh akun Twitter @difia_mn yang mencuitkan, bahwa M-Banking perusahaan alami kendala beberapa jam terakhir.

"M-banking bca dalam kurun waktu 1-2 jam terakhir error gaes. Jangan dipake dulu," katanya.

Sementara itu, Executive Vice President (EVP) Corporate Communication and Social Responsibility BCA Hera F Haryn saat dikonfirmasi menyatakan, harap menunggu informasi lanjutan dari perusahaan.

"Baik, ditunggu untuk kami reply ya mas," ujarnya melalui pesan singkat kepada Tribunnews.com.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini