Mulai dari Enduro yang mencakup renang sejauh 1,5 kilometer (km) sepeda 80 km, lari 20 km, hingga kategori Olimpic dan Sprint yang tentunya lebih ringan dari pada Enduro.
Ajang kompetisi ini dirancang untuk mengakomodasi atlet di berbagai tingkat kemampuan, dari profesional hingga pemula.
Selain kompetisi, acara ini juga memperhatikan peserta dengan kategori khusus usia remaja dan usia anak-anak seperti Kids Splash and Dash.
Kategori kompetisi untuk usia ini diadakan, bertujuan memberikan pengalaman yang seru sekaligus inspirasi bagi mereka untuk mengenal dan mencintai dunia triathlon.
Bintan Triathlon merupakan salah satu event sport tourism tertua di Indonesia, diselenggarakan oleh Bintan Resorts yang selama dua tahun terakhir menggaet kerja sama dengan Orange Room Pte Ltd.
Dukungan dari Bintan Resorts Council sebagai sponsor utama, dan mendapatkan sokongan penuh dari pemerintah Kabupaten Bintan, Kantor Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, menegaskan posisi Bintan sebagai tujuan wisata olahraga yang terkemuka di Provinsi Kepulauan Riau.
"Jadi kita melakukan penyelenggaraan event skala MICE (Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition) bukan skala seperti tenis atau badminton. Dengan MICE sport tourism akan mendatangkan lebih ramai tamu-tamu ke Bintan," pungkasnya.
Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya diet seimbang dan aktivitas fisik, Herbalife Indonesia turut serta sebagai sponsor nutrisi Bintan Triathlon untuk pertama kalinya, guna mempromosikan kesehatan dan keseimbangan gaya hidup aktif.
Dengan lokasi pelaksanaan di Lagoi Bay, Bintan Resorts menawarkan pemandangan tropis yang memukau bagi peserta dan pengunjung.
Hutan hijau, garis pantai yang mempesona memberikan nuansa lintasan sepeda yang tidak hanya menantang namun memikat oleh karena keindahannya.