News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

IHSG Ambles Sejak Awal Tahun karena Ekspektasi Suku Bunga Tetap Tinggi dan Risiko Inflasi

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjung beraktivitas di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (9/1/2024). Investor saham saat ini sedang mengalami tekanan cukup berat karena IHSG ambles lebih dari 3 persen sejak awal tahun. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN

Solusi ini diciptakan agar investor tidak lagi merasa kewalahan dengan informasi pasar yang kompleks, bising dan fluktuatif.

Berbeda dengan metode konvensional yang seringkali mengharuskan investor untuk melakukan pemantauan pasar terus-menerus, MOSAIC menyederhanakan proses tersebut dengan teknologi dan keahlian pakar profesional yang telah teruji.

"Investor dapat menghemat waktu dan tenaga, sekaligus meningkatkan peluang untuk meraih hasil investasi yang lebih baik dan investor hanya perlu menggunakan satu platform saja untuk mendapatkan layanan yang lengkap, mulai dari mendapatkan rekomendasi saham, bertransaksi, sampai memantau perkembangan investasinya," katanya.

Edina Saputra, selaku Chief of Development PT Moduit Digital Indonesia mengatakan, investor hanya perlu mengisi kuesioner tentang profil risiko dan tujuan keuangannya.

Lalu, berdasarkan jawaban investor, Portfolio Strategist Moduit akan memberikan rekomendasi saham yang sesuai.

"Setelah itu, investor hanya perlu menyetujui rekomendasinya saja, dan tidak perlu repot melakukan transaksi saham sendiri, karena proses transaksi sudah dimudahkan oleh teknologi Moduit,” ujar Edina

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini